BOLASPORT.COM - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky, membeberkan alasan di balik banyaknya pemain muda yang ikut serta pada Thomas-Uber Cup 2020
PP PBSI telah mengumumkan daftar pemain Indonesia untuk berlaga pada ajang Thomas-Uber Cup 2020 yang akan berlangsung di Aarhus, Denmark, 9-17 November mendatang.
Ajang tersebut semula dijadwalkan pada tahun lalu, tetapi pandemi Covid-19 memaksa kejuaraan beregu putra dan putri antar negara itu diundur ke tahun 2021.
Skuad Merah Putih pun dipastikan bakal menurunkan beberapa pemain muda untuk mengisi line-up tim Thomas dan tim Uber.
Baca Juga: Kans Pertahankan Gelar Juara Dunia Nyaris Tak Ada, Joan Mir Meradang
Salah dua pemain muda yang akan turut berpartisipasi pada Thomas-Uber Cup 2020 adalah kakak-beradik Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ester Nurumi Tri Wardoyo.
Baik Chico maupun Ester adalah pemain tunggal.
Sementara itu, beberapa pemain ganda berusia muda lainnya ialaj Leo Rolly Carnando, Daniel Marthin, Putri Syaikah, dan Jesita Putri Miantoro.
Kolaborasi skuad senior dan junior ini diharapkan mampu membuat Indonesia meraih prestasi saat beraksi di Denmark.
Baca Juga: Valentino Rossi Minta Maaf Usai Buat Penggemar Kecewa di Misano
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar