Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tatap Laga Lawan Bhayangkara FC, Persebaya Fokus Perbaiki Mental Pemain

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 21 September 2021 | 16:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso.
HABIBUR ROHMAN/TRIBUN JATIM
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, antisipasi mental pemain yang turun setelah mendapat hasil buruk di Liga 1 2021.

Persebaya Surabaya masih belum menemukan permainan terbaiknya hingga pekan ketiga Liga 1 2021.

Membuka perjalanan dengan kekalahan saat melawan Borneo FC (1-3), mereka sempat bangkit ketika mendapatkan kemenangan perdana melawan Tira Persikabo (3-1) pada pekan kedua

Sayangnya, Ricky Kambuaya dkk harus kembali kalah saat bertanding melawan PSM Makassar dengan skor 1-3.

Pada pekan keempat, mereka sudah ditunggu oleh Bhayangkara FC pada Jumat (24/9/2021).

Tim asuhan Paul Munster ini dalam keadaan siap dengan modal kemenangan melawan Madura United.

Selain itu, mereka masih dalam jalur untuk merebut puncak klasemen sementara Liga 1 2021.

Baca Juga: Akhirnya Prapanca Buka Suara Terkait Persija Jakarta Belum Menang

Menjelang laga melawan Bhayangkara FC, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, fokus menguatkan mental tim.

Masih belum meyakinkan selama tiga pertandingan, dia khawatir kondisi ini akan berpengaruh kepada mental pemain.

Apalagi, skuad Persebaya Surabaya untuk musim ini mengandalkan banyak pemain muda

Sehingga, faktor mental dan emosi pemain harus mendapatkan perhatian khusus.

Baca Juga: Bikin Assist, Bocah 17 Tahun Barcelona Teruskan Kiprah Penerus Lionel Messi di Liga Spanyol

Pada pertandingan sebelumnya melawan PSM Makassar, skuad Bajul Ijo mampu mendominasi penguasaan bola.

Tapi, penyelesaian akhir mereka masih belum bisa membalikan keadaan.

Jelang laga melawan The Guardian, Aji Santoso akan melakukan evaluasi di semua lini.

Dengan kemasukan 7 gol hingga pekan ketiga, lini belakang juga menjadi poin penting jika Persebaya ingin kembali bersaing di papan atas Liga 1 2021.

"Itu (mental) akan menjadi evaluasi kami, ketika nanti kami melakukan evaluasi semua sudah lengkap," kata Aji Santoso dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Jatim.

Baca Juga: Prediksi Fiorentina Vs Inter Milan - La Viola Ofensif, Nerazzurri Pede Berlipat

Aji menambahkan jika dia dan tim sama-sama menonton kembali pertandingan sebelumnya.

Hal ini menjadi metode agar pemain tidak melakukan kesalahan yang sama pada pertandingan selanjutnya.

"Melalui video juga kami akan kasih tahu pada seluruh pemain apa yang menjadi perhatian untuk ditingkatkan," jelasnya.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136