Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemilik Manchester City Beri Mandat untuk Rekrut Kylian Mbappe

By Sandi Lathunusa - Sabtu, 25 September 2021 | 07:00 WIB
Pemilik Manchester City, Sheikh Mansour, memberikan mandat untuk merekrut Kylian Mbappe dengan biaya berapa pun.
TWITTER.COM/PSG_ENGLISH
Pemilik Manchester City, Sheikh Mansour, memberikan mandat untuk merekrut Kylian Mbappe dengan biaya berapa pun.

BOLASPORT.COM - Pemilik Manchester City, Sheikh Mansour, memberikan mandat untuk merekrut Kylian Mbappe dengan biaya berapa pun.

Kylian Mbappe tengah memasuki tahun terakhir kontraknya bersama Paris Saint-Germain.

Kontrak Mbappe di PSG akan kedaluwarsa pada akhir kompetisi 2021-2022, tepatnya pada 30 Juni 2022.

PSG sebenarnya sudah melakukan berbagai cara untuk meminta Mbappe memperpanjang masa baktinya.

Akan tetapi, striker asal Prancis itu menolak tawaran kontrak baru yang diajukan oleh PSG.

Jika tak segera memperpanjang kontraknya, maka Mbappe bisa direkrut oleh tim lain pada musim panas 2022.

Sepanjang bursa transfer musim panas 2021, klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, telah mengajukan dua tawaran untuk memboyong Mbappe.

Tawaran pertama yang disodorkan oleh Real Madrid bernilai 160 juta euro atau sekitar Rp 2,6 triliun.

Baca Juga: Brentford Vs Liverpool - Dua Gelandang The Reds Sudah Pasti Absen

Namun, uang tersebut masih belum membuat PSG mau menjual sang striker berusia 22 tahun itu.

Tak mau menyerah, Real Madrid mengajukan tawaran keduanya sebesar 180 juta euro atau setara dengan Rp 3 triliun.

Lagi-lagi tawaran fantastis dari Real Madrid itu ditolak mentah-mentah oleh PSG.

Terlepas dari rumor tersebut, Mbappe mampu menampilkan permainan terbaiknya di Liga Prancis musim 2021-2022.

Mbappe telah mencetak 4 gol dan 3 assist dalam tujuh pertandingan Liga Prancis.

Kini, Real Madrid mempunyai rival untuk mendatangkan Mbappe pada musim 2022-2023.

Baca Juga: Bukan Liverpool, Erling Haaland Bakal Pilih Gabung Real Madrid

Dilansir BolaSport.com dari The Transfer Windows Podcast, Manchester City juga tertarik untuk mendapatkan tanda tangan Mbappe.

Menurut laporan dari The Transfer Windows Podcast, pemilik Manchester City, Sheikh Mansour, juga telah memberi mandat untuk memboyong Mbappe dengan biaya berapa pun.

Seperti diketahui, Manchester City memang ingin mendatangkan striker baru.

Pada bursa transfer musim panas ini, The Citizens sempat dikabarkan melakukan negosiasi dengan Harry Kane dan Cristiano Ronaldo.

Namun, Man City harus gigit jari lantaran Tottenham tidak ingin menjual Harry Kane dan Cristiano Ronaldo memilih untuk pulang ke Manchester United.

Baca Juga: Manchester United Sekarang Susah Dapat Penalti, Semua Gara-gara Klopp

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Meski Berat, PSS Sleman Ikhlas Lepas Hokky Caraka ke Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136