BOLASPORT.COM - Pesaing timnas Indonesia di Piala AFF 2020 yakni Malaysia mengagendakan pemusatan latihan menjelang dua uji coba internasional.
Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe tidak menyertakan pemain bintang termasuk pemain Johor Darul Takzim (JDT) untuk pemusatan latihan.
Ia pun menjelaskan alasan di balik keputusannya itu.
Tan Cheng Hoe menginginkan menguji wajah-wajah baru dalam membentuk tim lebih kuat di masa depan.
BolaSport.com melansir dari Arena Metro, pemain-pemain Johor Darul Takzim seperti Farizal Marlias, Safawi Rasid, Corbin Ong, Mohamadou Sumareh, dan Matthew Davies masih akan dipanggil untuk Piala AFF dan putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.
Baca Juga: Tampil Ganas, Striker Anyar Persiraja Curi Perhatian 2 Pelatih Ternama di Indonesia
Piala AFF 2020 akan digelar pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.
Malaysia berada di Grup B bersama timnas Indonesia, Vietnam, Kamboja, dan Laos.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | hmetro.com.my |
Komentar