BOLASPORT.COM - RANS Cilegon FC kalah 1-3 dari Dewa United FC pada pertandingan Liga 2 2021 di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Selasa (28/9/2021) kick-off pukul 15.15 WIB.
Rans Cilegon FC tertinggal pada babak pertama dari Dewa United FC.
Dewa United FC unggul 2-0 atas Rans Cilegon FC pada babak pertama.
Dua gol Dewa United FC dicetak oleh Selamet Budiono pada menit ke-25 melalui tendangan kencang yang ia lesatkan.
Gol kedua Dewa United FC dicetak oleh Suhandi pada menit ke-29.
Baca Juga: Penjelasan PSSI Loloskan Hutang Klub Liga 2 untuk Ikut Berkompetisi
Babak kedua, Sirui A mencetak gol pertama RANS Cilegon FC pada menit ke-48 setelah Rifal Lastori melakukan umpan yang membentur salah satu pemain Dewa United.
Kedudukan pun menjadi 2-1, Dewa United FC masih unggul.
M.F Suruan mendapatkan peluang pada menit ke-68, akan tetapi bola sepakannya masih melebar ke atas mistar gawang Dewa United FC.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar