BOLASPORT.COM - AC Milan kena comeback dramatis dari Atletico Madrid gara-gara dua pemain buangan dari Barcelona yang membuat mereka takluk 1-2 di Stadion San Siro.
AC Milan menjamu Atletico Madrid di Stadion San Siro pada matchday kedua Grup B Liga Champions 2021-2022, Selasa (28/9/2021) atau Rabu dini hari WIB.
Duel antara AC Milan dan Atletico terakhir terjadi pada babak 16 besar Liga Champions 2013-2014, di mana pasukan Diego Simeone berhasil memetik kemenangan dengan agregat 5-1.
Adapun pada laga yang berlangsung di Stadion San Siro ini menjadi milik Atletico Madrid.
Bermain dengan 10 pemain usai Franck Kessie dikartu merah sejak menit ke-28, Milan sempat unggul melalui Rafael Leao sebelum dua penyerang buangan Barcelona, Luis Suarez dan Antoine Griezmann membalikkan keadaan bagi Atletico.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi UEFA, I Rossoneri tidak banyak melakukan penguasaan bola lantaran hanya mendapatkan 43 persen sepanjang laga.
Dari segi peluang, Milan berhasil menghadirkan tujuh dengan tiga tembakan tepat sasaran.
Sementara itu, Atletico Madri mendapat dua puluh dua kesempatan dengan lima tendangan ke arah gawang.
Jalannya Pertandingan
Menjamu Atletico Madrid, AC Milan menandai laga kandang perdana mereka di Liga Champions setelah terakhir kali bermain pada 2014.
AC Milan dan Atletico bermain dengan tempo cepat usai wasit Cuneyt Cakir meniup peluit babak pertama.
Terus menekan dalam lima menit pertama, Milan belum mampu mendapatkan peluang berarti lantaran pertahanan rapat milik Atletico yang sukar ditembus.
Pada menit ke-10, laga sempat terhenti lantaran adanya potensi hadiah penalti bagi Atletico usai Fikayo Tomori dinilai melakukan handsball di dalam kotak terlarang.
Namun, wasit Cuneyt Cakir memutuskan tidak menghadiahi Atletico penalti usai memeriksa lewat VAR.
Pada menit ke-16, Milan mendapat peluang pertama melalui Brahim Diaz yang melepaskan sepakan jarak jauh lewat kaki kirinya.
Namun, sepakannya masih terlalu mudah untuk diamankan kiper Atletico, Jan Oblak.
⏱️ 20'
— AC Milan (@acmilan) September 28, 2021
YESSSSSSS! @RafaeLeao7 finds the bottom corner to give us the lead!!! ????#MilanAtleti 1-0 #UCL #SempreMilan pic.twitter.com/vuyhKXu6Yb
Empat menit berselang, Milan akhirnya berhasil membuka angka pada menit ke-20 melalui Rafael Leao.
Brahim Diaz sukses memberi umpan pendek ke arah Rafael Leao yang berdiri bebas di dekatnya usai mencoba melewati pemain Ateltico di dalam kotak penalti.
Lewat satu kontrol, deputi Zlatan Ibrahimovic tersebut mengirimkan si kulit bulat secarar mendatar ke pojok kanan bawah gawang Atletico tanpa bisa dihalau oleh Jan Oblak dan sempat mengolongi Jose Gimenez. Milan unggul 1-0.
Sempat terjadi pengecekan lewat VAR lantaran mengingat adanya posisi dari Alessio Romagnoli yang dinilai offiside. Akan tetapi, wasit tetap mengesahkan gol Leao.
Sementara itu, Atletico belum mampu menghadirkan ancaman berarti meski laga telah memasuki 25 menit.
Petaka bagi Milan datang setelah pada menit ke-28 Franck Kessie mendapat kartu kuning kedua yang berbuah kartu merah usai melanggar Marcos Llorente.
Sempat terjadi adu argumen antara pemain Milan dan Cuneyt Cakir usai gelandang berjuluk "Sang Presiden" tersebut dikartu merah. Namun, sang pengadil lapangan tetap pada pendiriannya.
Baca Juga: Real Madrid vs Sheriff Tiraspol - Carlo Ancelotti: Sudah Biasa Juara, Kami Diuntungkan
Sejak saat itu Milan harus bermain dengan 10 orang dan selepas itu tuan rumah memasukkan Sandro Tonali untuk mengganti Ante Rebic.
Pada menit ke-37, sebuah upaya apik dari Leao nyaris berbuah gol kedua bagi Milan jika tendangan saltonya tidak mencium mistar gawang.
⏱️ 34' ????
— AC Milan (@acmilan) September 28, 2021
A tactical substitution from the Coach: Rebić is replaced by Tonali#MilanAtleti 1-0 #UCL #SempreMilan pic.twitter.com/pvuO3wmnVW
Akan tetapi, wasit menganggap Leao offiside lebih dulu saat mencoba mengontrol bola sebelum melakukan tendangan salto.
Meski bermain dengan 10 pemain, Milan justru tetap memeragakan permainan menyerang.
Tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga paruh pertama berakhir dan Milan sukses mempertahankan keunggulan 1-0 atas Atletico.
Baca Juga: Gelandang Sang Presiden Kena Kartu Merah, AC Milan Unggul Berkat Gol Deputi Ibrahimovic di Babak I
Di awal babak kedua, keunggulan jumlah pemain membuat Atletico mencoba untuk tampil lebih menyerang.
Satu peluang emas didapat Atletico pada menit ke-54 melalui tandukan dari Luis Suarez.
Memanfaatkan umpan silang dari rekannya di sisi kiri pertahanan Milan, Luis Suarez yang tak terkawal, segera menyambut datangnya bola dengan sundulan.
Namun, tandukan dari mantan penyerang Barcelona tersebut hanya menyamping di sisi kiri gawang Mike Maignan meski sempat memantul tanah.
Agresivitas Atletico semakin meningkat seiring masuknya Thomas Lemar dan Antoine Griezmann.
Di sisi lain, Milan mencoba sesekali mengancam lewat serangan balik dan mengarahkan bola ke pemain pengganti Olivier Giroud, tetapi upanya selalu kandas.
Giving all for the cause ❤️????#MilanAtleti #SempreMilan #UCL pic.twitter.com/rFMKUqTXBd
— AC Milan (@acmilan) September 28, 2021
Laga sempat terhenti pada menit ke-70 setelah Suarez dan Mike Maignan terlibat tubrukan di dalam kotak penalti.
Tekanan yang dilancarkan oleh para pemain Atletico memaksa para pemain Milan untuk bertahan sejak menit ke-75.
Baca Juga: PSG Vs Man City - Geng Paris Sering Bertemu Tim Inggris, Tapi Banyak Kalahnya
Peluang emas pun dimiliki oleh Atletico melalui sepakan jarak jauh dari Thomas Lemar pada menit ke-77.
Sepakan kaki kiri Lemar dari luar kotak penalti masih mampu dimentahkan oleh Maignan dengan penyelamatan dua tangan.
Keunggulan Milan akhirnya tidak bisa dipertahankan setelah Atletico akhirnya mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-84 melalui Antoine Griezmann
Berawal dari umpan sundulan Renan Lodi di sisi kanan kotak penalti Milan, Antoine Griezmann berlari dan segera menyambar bola dengan tembakan first-time kaki kirinya.
Baca Juga: Real Madrid vs Sheriff Tiraspol - Carlo Ancelotti: Sudah Biasa Juara, Kami Diuntungkan
Si kulit bulat pun melesat kencang ke sisi kanan bawah gawang Milan tanpa bisa diantisipasi oleh Maignan yang hanya terperanga. Milan 1-1 Atletico.
Gol ke gawang Milan juga menjadi gol perdana bagi Griezmann bersama Atletico sejak pindah dari Barcelona pada musim panas 2021.
HE DOES IT AGAAAAAINNNNNN IN STOPPAGE TIME!!! pic.twitter.com/DBfs5uM1xH
— Atlético de Madrid (@atletienglish) September 28, 2021
Atletico justru mendapat kesempatan dua kali untuk unggul setelah pada masa injury time jika tembakan Joao Felix dan Lodi tidak dimentahkan Maignan.
Namun, derita Milan justru kian lengkap setelah pada menit ke-90+3 setelah Pierre Kalulu dinyatakan handsball di dalam kotak terlarang usai menahan bola dari perebutan dengan Lemar.
Hadiah penalti lantas diberikan untuk Atletico dan Luis Suarez yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya usai sepakannya melesat mulus ke tengah gawang Milan. Milan 1-2 Atletico.
Gol penalti dari penyerang buangan Barcelona tersebut berhasil menyegel kemenangan comeback 2-1 Atletico atas AC Milan.
AC Milan 1-2 Atletico Madrid (Rafael Leao 20'; Antoine Griezmann 84', Luis Suarez 90+7)
Susunan pemain AC Milan dan Atletico Madrid:
AC Milan (4-3-3): 16-Mike Maignan; 2-Davide Calabria, 23-Fikayo Tomori, 13-Alessio Romagnoli, 19-Theo Hernandez; 56-Alexis Saelemaekers (20-Pierre Kalulu 81'), 4-Ismael Bennacer (25-Alesandro Florenzi 81'), 79-Franck Kessie; 10-Brahim Diaz (5-Ballo-Toure 57'), 12-Ante Rebic (8-Sandro Tonali 34'), 17-Rafael Leao (9-Olivier Giroud 57')
Pelatih: Stefano Pioli
Atletico Madrid (4-4-2): 13-Jan Oblak; 23-Kieran Trippier (7-Joao Felix 40'), 2-Jose Gimenez, 18-Felipe, 22-Mario Hermoso (12-Renan Lodi 46'); 14-Marcos Llorente, 6-Koke (8-Antoine Griezmann 61'), 4-Geoffrey Kondogbia (11-Thomas Lemar 64'), 21-Yannick Carrasco (5-Rodrigo de Paul 46'); 10-Angel Correa, 9-Luis Suarez
Pelatih: Diego Simeone
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | UEFA, whoscored.com |
Komentar