Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pecah Telur di PSG, Lionel Messi Optimistis dengan Trio MNM

By Adi Nugroho - Rabu, 29 September 2021 | 13:15 WIB
Kylian Mbappe, Lionel Messi, dan Neymar, berfoto bersama di ruang ganti tak lama setelah Paris Saint-Germain menaklukkan Manchester City 2-0 di fase grup Liga Champions.
TWITTER.COM/PSG_ENGLISH
Kylian Mbappe, Lionel Messi, dan Neymar, berfoto bersama di ruang ganti tak lama setelah Paris Saint-Germain menaklukkan Manchester City 2-0 di fase grup Liga Champions.

BOLASPORT.COM - Striker Paris Saint-Germain, Lionel Messi, berhasil pecah telur di klub barunya itu dan langsung optimsitis trio MNM akan lebih baik lagi ke depannya.

Lionel Messi berhasil pecah telur alias mencetak gol perdananya bersama Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga melawan Manchester City di matchday 2 Grup A Liga Champions 2021-2022.

Dalam laga yang digelar di Stadion Parc des Princes pada Selasa (28/9/2021) malam waktu setempat itu, Lionel Messi mencetak gol kedua PSG.

Gol tersebut tercipta pada menit ke-74, dan bermula dari kerja sama satu-dua antara Lionel Messi dengan Kylian Mbappe.

Baca Juga: Lionel Messi Pecah Telur di PSG, Makin Terkutuk buat Pep Guardiola

Selepas membuat kerja sama itu, Lionel Messi yang mendapat ruang tembak terbuka di depan kotak penalti Manchester City langsung melepaskan tembakan menggunakan kaki kirinya.

Sepakan yang dibuat di luar kotak penalti itu melaju ke pojok kiri gawang dan tidak dapat dihentikan kiper Manchester City, Ederson.

Gol PSG lainnya pada pertandingan itu dicetak oleh Idrissa Gueye pada menit ke-8.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Susunan Tim Indonesia Vs Denmark, Marcus/Kevin Buka Perjuangan, Juara Olimpiade Negeri Viking Diistirahatkan

Setelah pertandingan berakhir, Messi tak sanggup membendung kebahagiaannya dan dia pun membagikannya ketika berbicara dalam wawancara pasca-laga.

Dalam kesempatan itu Messi mengaku amat senang, baik dengan hasil yang dituai PSG maupun gol yang dicetaknya.

"Saya sangat senang dengan hasilnya. Saya pikir kami menampilkan performa yang luar biasa," ucap Messi seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSG.

Baca Juga: Benfica Vs Barcelona - Ronald Koeman: Barca Sekarang Sulit Bersaing dengan Tim Top

"Itu adalah pertandingan yang sangat penting bagi kami, kami ingin menang, terutama setelah hasil imbang di Brugge. Kami sangat senang."

"Untuk gol, semuanya berjalan sangat cepat. Itu adalah counter, saya memainkannya ke Kylian yang mengembalikannya ke saya pertama kali dan saya bisa langsung menembak."

"Saya sangat senang dengan gol ini, ini adalah pertandingan kedua saya di Parc. Saya senang bisa merayakannya dengan rekan satu tim saya dan semua pendukung, terutama selama pertandingan yang begitu penting."

Baca Juga: Manchester United Vs Villarreal - Setan Merah Dipastikan Tanpa Harry Maguire

"Saya sangat senang secara pribadi, tetapi juga dengan hasilnya. Semoga saya bisa terus seperti ini!" tambahnya.

Setelah mencetak gol pertamanya, Messi optimistis dengan partnernya di lini serang PSG.

Messi mengatakan bahwa dia, Neymar, dan Kylian Mbappe atau dikenal juga sebagai trio MNM, bisa lebih baik lagi ke depannya.

Baca Juga: Tindakan KDRT Jadi Penyebab Jon Jones Ditangkap Polisi Las Vegas

Messi merasa dia dan trio MNM hanya perlu bermain lebih sering, jika begitu Messi pun yakin koneksi antara dia dengan dua penyerang tersebut akan semakin bagus.

"Semakin sering kami bermain bersama, maka akan semakin baik," kata Messi.

"Kami harus berkembang bersama, meningkatkan level permainan ini."

"Kami sudah bermain bagus. Kami harus selalu memberikan yang terbaik dan melakukannya terus-menerus," ucap Messi menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Psg.fr

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X