Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atletico Madrid vs Barcelona - Laga Istimewa Antoine Griezmann

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 1 Oktober 2021 | 16:15 WIB
Penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann.
TWITTER.COM.BARCA_BUZZ
Penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann.

BOLASPORT.COM - Duel Atletico Madrid versus Barcelona diyakini bakal menjadi laga yang istimewa bagi penyerang timnas Prancis, Antoine Griezmann.

Laga bertajuk Big Match bakal tersaji pada pekan ke-8 Liga Spanyol 2021-2022.

Jornada ke-8 Liga Spanyol 2021-2022 akan menyuguhkan pertandingan sengit antara Atletico Madrid dan Barcelona.

Duel yang mempertemukan Atletico Madrid dan Barcelona bakal berlangsung di Stadion Wanda Metropolitano, Sabtu (2/10/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB.

Baca Juga: Gareth Southgate Beri Penjelasan soal Pemanggilan Bek AC Milan Fikayo Tomori ke Timnas Inggris

Penampilan Atletico dan Barcelona cukup kontras menyambut laga kali ini.

Di pihak tuan rumah, pasukan Diego Simeone berada di peringkat keempat dengan torehan 14 poin dari 7 pertandingan.

Los Rojiblancos juga baru saja meraih kemenangan pertama di Liga Champions setelah sukses menundukkan AC Milan berkat kemenangan comeback 2-1 di Stadion San Siro, Selasa (28/9/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Akan tetapi, Atletico bertekad bangkit setelah pada pekan ke-7 kalah secara mengejutkan dari Deportivo Alaves dengan skor 0-1 di Liga Spanyol.

Baca Juga: Tepat Setahun Berpisah, Luis Suarez Ceritakan Satu Kenangan Pahit soal Koeman sebelum Tinggalkan Barcelona

Sementara itu, di kubu lawan, Barcelona masih tertahan di peringkat keenam dengan mengumpulkan 12 poin dari 6 pertandingan.

Skuad Ronald Koeman turut menjadi salah satu dari empat tim yang belum menelan kekalahan di Liga Spanyol musim ini.

Luis Suarez (kanan) dan Antoine Griezmann gagal menolong Atletico Madrid dari kekalahan di markas Deportivo Alaves.
TWITTER.COM/URUGUAYHEROES
Luis Suarez (kanan) dan Antoine Griezmann gagal menolong Atletico Madrid dari kekalahan di markas Deportivo Alaves.

Namun, performa El Barca tengah jeblok seiring kekalahan kedua di Liga Champions.

Mereka baru saja dihajar telak 0-3 oleh Benfica di Stadion Da Luz pada matchday kedua Grup E Liga Champions.

Baca Juga: Romelu Lukaku Mandul 4 Laga Beruntun di Chelsea, Awas Kembali ke Setelan Pabrik

Oleh karena itu, laga yang nantinya berlangsung di Stadion Wanda Metropolitano tersebut bakal memiliki misi berbeda bagi kedua tim.

Sorotan utama bakal tertuju kepada penyerang timnas Prancis, Antoine Griezmann, yang kini bermain untuk juara bertahan Liga Spanyol.

Secara mengejutkan Barcelona melepas Antoine Griezmann ke Atletico di detik-detik akhir penutupan bursa transfer musim panas 2021.

Griezmann dipinjamkan selama satu musim ke Los Rojiblancos dengan opsi pembelian permanen senilai 40 juta euro (sekitar Rp662 miliar) di akhir masa peminjaman.

Baca Juga: Kehadiran Cristiano Ronaldo di Man United Bawa Dampak Negatif untuk Jadon Sancho

Duel melawan Barcelona tentunya akan menarik bagi pemain berusia 30 tahun tersebut mengingat dirinya bakal melawan klub induknya.

Tidak ada kesepakatan yang tidak memperbolehkan Griezmann melawan klub asalnya dalam kontrak peminjamannya di Atletico.

Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann, pulang ke Atletico Madrid sebagai pemain pinjaman selama musim 2021-2022.
TWITTER.COM/ATLETI
Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann, pulang ke Atletico Madrid sebagai pemain pinjaman selama musim 2021-2022.

Besar kemungkinan Griezmann bakal diturunkan sejak menit awal oleh Diego Simeone.

Itu bisa terjadi mengingat Griezmann menjadi salah satu tokoh protagonis dalam kemenangan 2-1 atas AC Milan berkat satu golnya.

Baca Juga: Kesabaran Habis, Donny van de Beek Siap Angkat Kaki dari Man United

Lebih istimewa lagi, Griezmann berada di ambang rekor baru di Liga Spanyol jika turun pada laga big match ini.

Dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, Griezmann bakal menorehkan 400 laga di Liga Spanyol.

Pencapaian tersebut bakal menyamai rekor penampilan pelatih timnas Spanyol saat ini, Luis Enrique.

Tanggal 29 Agustus 2010 adalah debutnya di Liga Spanyol bersama Real Sociedad.

Baca Juga: Pelatih Asal Amerika Latin Jadi Kandidat Kuat Pengganti Ronald Koeman

Debutnya tercipta di Stadion Anoeta kala melawan Villarreal saat ia masuk menggantikan Paco Sutil pada menit ke-61.

Gol pertamanya di Liga Spanyol memakan waktu dua bulan, setelah hadir pada 25 Oktober 2010 kala melawan Deportivo dalam kemenangan 3-0.

Momen kebersamaan Philippe Coutinho (kiri) dan Antoine Griezmann (kanan) dalam sebuah pertandingan bersama Barcelona.
TWITTER.COM/MANAGINGBARCA
Momen kebersamaan Philippe Coutinho (kiri) dan Antoine Griezmann (kanan) dalam sebuah pertandingan bersama Barcelona.

Pada periode keduanya berseragam Atletico, Griezmann sama sekali belum mencetak gol di Liga Spanyol.

Jika dirinya bermain dan mencetak gol ke gawang Barcelona, maka itu akan menjadi gol pertamanya untuk Atletico di Liga Spanyol musim ini.

Hal itu akan menjadi sebuah pencapaian istimewa meskipun menyesakkan bagi Barcelona.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Mundo Deportivo
REKOMENDASI HARI INI

Marc Marquez Telah Kembali dengan Gaya Anak Muda, tapi Bisa Tamat Jika Kalah dari Pecco Bagnaia pada MotoGP 2025

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136