BOLASPORT.COM - Seri pertama Liga 1 2021 yang digelar di DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat, sudah selesai dihelat pada Minggu (3/10/2021).
Total 54 pertandingan sudah digelar dan berjalan lancar pada seri pertama Liga 1 2021 yang dihelat sejak 27 Agustus lalu.
Pemuncak klasemen sementara Liga 1 2021 hingga seri pertama selesai ditempati oleh Bhayangkara FC.
The Guardian menorehkan 16 poin hasil lima kemenangan melawan Persiraja Banda Aceh, Madura United, Persebaya Surabaya, Persik Kediri, dan Barito Putera.
Satu hasil imbang dirasakan Bhayangkara FC kala bertemu Arema FC.
Di posisi kedua terdapat PSIS Semarang yang tampil apik dengan kekuatan pemain-pemain muda serta ditukangi arsitek lokal Imran Nahumarury.
Baca Juga: Rekap Final Sudirman Cup 2021 - China Sukses Rengkuh Trofi ke-12
Mahesa Jenar mendapatkan tiga kemenangan melawan Persela Lamongan, Persiraja Banda Aceh, dan Persebaya Surabaya.
Adapun tiga hasil imbang dialami oleh PSIS Semarang saat bersua Persija Jakarta, Arema FC, dan Madura United.
PSIS Semarang kini mengoleksi 12 poin dan tertinggal empat angka dari Bhayangkara FC.
Baca Juga: PSG Telan Kekalahan Memalukan, Begini Penjelasan Mauricio Pochettino
Jumlah poin PSIS Semarang sama dengan Bali United yang menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2021.
Juara bertahan Liga 1 itu hanya kalah selisih satu gol dari PSIS Semarang.
Di bawah Bali United ada Persija Jakarta dan Persib Bandung yang berada di posisi keempat dan kelima.
Baca Juga: Insiden Gigi Bek Arsenal Gabriel Magalhes Copot Kembali Terjadi di Laga Arsenal vs Brighton
Kedua klub ini juga kompak mempunyai poin yang sama yakni 10 angka dari enam pertandingan.
Di posisi tiga terbawah ditempati oleh Persik Kediri, Barito Putera, dan Persiraja Banda Aceh.
Persik Kediri mempunyai lima poin, Barito Putera empat poin, dan Persiraja Banda Aceh tiga poin.
Baca Juga: Legenda Barcelona Andres Iniesta: Kembali Bermain di Barcelona adalah Harapan Saya
Sampai enam pertandingan ini, klub-klub yang berada di peringkat pertama hingga kelima belum merasakan kekalahan.
Adapun Persiraja Banda Aceh menjadi klub yang paling banyak menelan kekalahan hingga lima pertandingan.
Sementara itu, top scorer sementara Liga 1 2021 masih dipegang oleh striker Persiraja Banda Aceh, Paulo Henrique, dan pemain Bali United, Ilija Spasojevic, yang sama-sama mengoleksi lima gol.
Baca Juga: Raih Lima Kemenangan di Seri 1 Liga 1 2021, Bhayangkara FC Kunci Puncak Klasemen
Seusai seri pertama selesai, PT Liga Indonesia Baru (LIB) memberikan rehat sejenak selama dua pekan ke klub-klub Liga 1 2021.
Liga 1 2021 seri kedua akan kembali dilanjutkan pada 15 Oktober 2021 dan digelar di Jawa Tengah serta Yogyakarta.
Berikut Hasil Pertandingan Pekan Keenam Liga 1 2021
Borneo FC 2 Vs 2 Persita Tangerang
Bali United 1 Vs Tira Persikabo
Persiraja Banda Aceh 0 Vs 1 Persija Jakarta
Persib Bandung 1 Vs 1 PSM Makassar
Madura United 2 Vs 2 Persipura Jayapura
Persik Kediri 0 Vs 0 PSS Sleman
Arema FC 3 Vs 0 Persela Lamongan
Barito Putera 2 Vs 3 Bhayangkara FC
Persebaya Surabaya 2 Vs 3 PSIS Semarang
Berikut Klasemen Sementara Liga 1 2021
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar