Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khabib Nurmagomedov Bongkar Pertarungan Favoritnya dari 29 Kemenangan Karier MMA

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 4 Oktober 2021 | 19:00 WIB
Petarung kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, saat melakoni sesi konferensi pers UFC 254, Rabu (21/10/2020)
YOUTUBE.COM/UFC
Petarung kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, saat melakoni sesi konferensi pers UFC 254, Rabu (21/10/2020)

 

BOLASPORT.COM - Mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, mengungkapkan pertarungan yang menjadi favoritnya selama masih berkarier.

Khabib Nurmagomedov mempunyai karier gemilang sebagai petarung MMA.

Sepanjang 29 pertarungan profesional yang sudah dijalani, sosok berjuluk The Eagle itu menyapu bersih semua duel dengan kemenangan.

Dari semua pertarungan tersebut, Nurmagomedov mempunyai satu laga yang menjadi favoritnya.

Baca Juga: Valentino Rossi Susah kalau Sudah Bicara Usia di MotoGP

Kepada Eman Channel, Nurmagomedov mengatakan laga terakhirnya adalah duel terakhirnya yang menjadi kesukaannya.

Hal tersebut merujuk pada duel Nurmagomedov saat menghadapi Justin Gaethje pada UFC 254, Oktober 2020 lalu.

Dalam laga ke-29 dalam kariernya, pria Rusia itu menghabisi Justin Gaethje via submission ronde kedua.

Baca Juga: Kekalahan Kento Momota dan Kepercayaan China kepada Pemain Muda

Hasil itu juga membuat Nurmagomedov mempertahankan sabuk juara kelas ringan UFC untuk ketiga kalinya.

"Pertarungan favorit saya? Saya kira duel terakhir saya. Itu adalah favorit saya ketika saya mengulangi tontonan," kata Nurmagomedov, dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Jika berbicara tentang kamp latihan, tentang upaya menurunkan berat badan, tentang pertarungan dan setelah laga, semua yang terjadi, itu adalah hari yang sangat emosional."

"Itu bagi saya adalah hari-hari yang sangat sulit bagi saya, tetapi bagaimana saya melewati ujian ini, saya kira itu adalah pertarungan favorit saya," ujarnya lagi.

Baca Juga: Syaratnya Tidak Susah kok, Quartararo Bisa Kunci Gelar Juara MotoGP pada Balapan Berikutnya

Setelah duel melawan Gaethje, Nurmagomedov mengumumkan pensiun dan membuat pendukungnya terkejut.

Salah satu penyebab pria 33 tahun itu memutuskan gantung sarung tangan MMA adalah diminta ibunya.

Sang ibu meminta Nurmagomedov pensiun lantaran suaminya, Abdulmanap, meninggal dunia pada Juli 2020 lalu.

Baca Juga: Marc Marquez Penuhi Nazar Usai Menang MotoGP Americas 2021

Di sisi lain, Nurmagomedov bercerita bahwa mendapat kesempatan bertemu dengan Cristiano Ronaldo dan Paul Pogba sebelum Manchester United melawan Everton, Sabtu (2/10/2021).

Dia kemudian mengungkapkan isi pembicaraan dengan Ronaldo dan Pogba. 

"Kemarin, kami berbicara sedikit. Suatu kehormatan berbicara dengan mereka sebelum pertandingan," tutur Nurmagomedov.

"Sangat menarik bagi saya, seperti bagaimana perasaan mereka, apa yang mereka lakukan sebelum pertandingan, karena saya juga atlet dan saya memiliki perasaan itu."

"Sangat menarik untuk mengetahuinya bagaimana perasaan pemain sepak bola sebelum bertanding," ucapnya melanjutkan.

Baca Juga: Menang MotoGP Americas 2021, Marc Marquez Telpon Sosok Penting di Repsol Honda

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : sportskeeda.com
REKOMENDASI HARI INI

Rifda Irfanaluthfi dan Maryam March Maharani Berbagi Kisah Inspiratif Melalui “The Olympian Journey”

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136