Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Hubungan dengan Keylor Navas, Gianluigi Donnarumma Bilang Begini

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 5 Oktober 2021 | 14:45 WIB
Paris Saint-Germain (PSG) memiliki dua kiper hebat dalam diri Keylor Navas dan Gianluigi Donnarumma.
TWITTER.COM/LE_PARISIEN_PSG
Paris Saint-Germain (PSG) memiliki dua kiper hebat dalam diri Keylor Navas dan Gianluigi Donnarumma.

BOLASPORT.COM - Kiper Paris Saint-Germain, Gianluigi Donnarumma, memberikan jawaban soal hubungannya dengan Kaylor Navas di PSG.

Gianluigi Donnarumma tiba di Paris Saint-Germain dengan status bebas transfer dari AC Milan pada musim panas 2021.

Paris Saint-Germain mengikat Gianluigi Donnarumma dengan kontrak berdurasi lima tahun yang membuat sang penjaga gawang menetap di Parc des Princes hingga Juni 2026.

Kehadiran Donnarumma di PSG membuat Maurico Pochettino memiliki lima kiper dalam skuadnya untuk mengarungi Liga Prancis 2021-2022.

Baca Juga: Hati-hati Ole Gunnar Solskjaer, Memulangkan Cristiano Ronaldo Bisa Jadi Awal Kehancuran

Dijagokan menjadi penjaga gawang nomor satu PSG, kiper timnas Italia tersebut justru berada di bawah bayang-bayang Keylor Navas.

Keylor Navas adalah kiper nomor satu Les Parisiens sejak didatangkan dari Real Madrid pada musim panas 2019.

Di Liga Prancis musim ini, Navas sudah diturunkan sebagai penjaga gawang dalam enam pertandingan.

Jika ditotal, maka kiper asal Kosta Rika tersebut telah bermain dalam delapan pertandingan di lintas kompetisi musim 2021-2022.

Baca Juga: Ilmu Kebal Lionel Messi, PSG Terpuruk pun Messi Tidak Pernah Disalahkan

Catatan itu berbanding terbalik dengan jumlah penampilan Donnarumma dalam mengawal gawang PSG musim ini.

Donnarumma tercatat baru bermain dalam empat laga di semua ajang bareng PSG.

Mantan kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma, resmi bergabung dengan klub raksasa Liga Prancis, PSG.
TWITTER.COM/IBESPORTSNEWS
Mantan kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma, resmi bergabung dengan klub raksasa Liga Prancis, PSG.

Empat laga tersebut terbagi menjadi tiga laga di Liga Prancis dan satu pertandingan di Liga Champions.

Minimnya penampilan Donnarumma bersama PSG tak lepas dari inisiatif Pochettino untuk merotasi posisi penjaga gawang dalam line-up skuadnya.

Baca Juga: Tak seperti Gary Neville, Rio Ferdinand Justru Bela Cristiano Ronaldo yang Merajuk

Akibatnya, persaingan menjadi penjaga gawang nomor satu di PSG mengerucut pada nama Donnarumma dan Navas meski masih ada tiga kiper lainnya.

Media di Prancis sempat merumorkan bahwa hubungan Navas dan Donnarumma bermasalah akibat adanya persaingan di PSG.

Aksi kiper Paris Saint-Germain (PSG), Gianluigi Donnarumma, kala menghadapi Manchester City di Liga Champions 2021-2022.
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Aksi kiper Paris Saint-Germain (PSG), Gianluigi Donnarumma, kala menghadapi Manchester City di Liga Champions 2021-2022.

Namun, Donnarumma telah memberikan klarifikasi perihal hubungannya dengan Navas.

Kiper berusia 22 tahun tersebut menegaskan dirinya tidak memiliki masalah dengan Navas.

Baca Juga: Kembali Serang Ronald Koeman, Miralem Pjanic Sebut Barcelona Butuh Pelatih Bagus untuk Bangkit

Donnarumma menyatakan hanya ingin fokus bermain bersama Les Parisiens.

"Tidak ada masalah dengan Keylor Navas," kata Donnarumma, dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Saya di Paris untuk bermain, itu normal untuk memiliki beberapa kesulitan di awal."

"Saya berada di Paris untuk bermain dan saya yakin semuanya akan berjalan dengan baik," ujar Donnarumma melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Penjelasan PSSI soal Tak Ada Pemain Senior yang Main di Liga 1 untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136