Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Makna Gol Gelandang Naturalisasi RANS Cilegon FC, Momen Comeback dan Kebanggaan Jadi WNI

By Bagas Reza Murti - Rabu, 6 Oktober 2021 | 18:05 WIB
Pemain RANS Cilegon FC, Tarik El Janaby, sedang menendang penalti dalam laga pekan kedua Liga 2 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 5 Oktober 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain RANS Cilegon FC, Tarik El Janaby, sedang menendang penalti dalam laga pekan kedua Liga 2 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 5 Oktober 2021.

BOLASPORT.COM - Gelandang RANS Cilegon FC, Tarik El Janaby buka suara setelah timnya mengalahkan Persekat Tegal dengan skor 2-1 pada pekan ke-2 Liga 2 2021 grup B.

Tarik El Janaby menjadi salah satu aktor kemenangan perdana RANS Cilegon FC atas Persekat Tegal, dalam laga yang diadakan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (5/10/2021).

Pemain kelahiran Casablanca, Maroko itu mencetak satu gol dalam kemenangan RANS Cilegon FC dengan skor 2-1.

Gol Tarik dihasilkan dari tendangan penalti pada menit ke-35.

Ia mengaku senang bisa mengantarkan RANS Cilegon FC meraih kemenangan perdana di Liga 2 2021 grup B.

Baca Juga: Ironis, Barcelona Bidik Penyerang Liverpool yang Bawa Sial pada Januari 2022 dengan Dalih Cari Striker Murah

Pada laga perdana, RANS Cilegon FC tumbang 1-3 dari Dewa United.

Tarik El Janaby juga tak disertakan oleh pelatih Bambang Nurdiansyah dalam laga melawan Persekat Tegal.

"Kami bersyukur buat tiga poin hari ini, yang paling penting itu, kalau kami bekerja keras semua, pasti kami akan mendapatkan kemenangan," kata Tarik.

"Saya mau berterima kasih pada manajemen, pelatih, kami kerja sama buat meraih tiga poin."

"Tim lawan bukan rival yang gampang, mereka bagus," tambahnya.

Laga melawan Persekat Tegal juga jadi momen comeback Tarik El Janaby sebagai pesepak bola profesional.

Pemain yang sempat dijuluki Zinedine Zidane asal Maroko itu terakhir kali membela tim profesional yakni pada musim 2017 lalu, yaitu Chitaggong Abahani di Liga Bangladesh.

Baca Juga: Bintang Persija Jakarta Bantu Timnas Negaranya Menang atas Sri Lanka di Piala SAFF, Berpontesi ke Final

Pemain RANS Cilegon FC, Rifal Lastori (kiri), menyambut rekannya, Tarik El Janaby (kanan), yang mampu mencetak gol dalam laga pekan kedua Liga 2 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 5 Oktober 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain RANS Cilegon FC, Rifal Lastori (kiri), menyambut rekannya, Tarik El Janaby (kanan), yang mampu mencetak gol dalam laga pekan kedua Liga 2 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 5 Oktober 2021.

Selanjutnya, Tarik menjajal profesi anyar sebagai agen pemain.

Saat jadi pemain, Tarik pernah membela sejumlah klub Indonesia seperti Arema FC, Sriwijaya FC, PKT Bontang dan Pro Duta.

Ia juga melanglang buana ke negara lain.

Beberapa tim yang pernah dibela Tarik adalah Raja Casablanca (Maroko), ESBK (Tunisia), Al-Ahli (Bahrain), Sheikh Russel (Bangladesh), Chittaggong Abahani (Bangladesh), Kuantan FA (Malaysia) dan Pahang (Malaysia).

Kini, Tarik telah dinaturalisasi sebagai warga negara Indonesia (WNI).

Ia mengucapkan terima kasih kepada manajemen, pelatih dan kapten RANS Cilegon karena sudah memberikan kesempatan kembali.

Baca Juga: Ruang Ganti Barcelona Kacau Lagi, Kini Gara-gara Mulut Besar Pique

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Eljanaby Tarik (@tarikeljanaby)

"(Sebagai) WNI, saya bangga menjadi orang Indonesia, buat main bola, saya pernah main di Indonesia," ujar Tarik.

"Alhamdulillah dikasih kepercayaan lagi dari manajemen, pelatih, dan kapten (Hamka Hamzah) buat saya balik main lagi," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Media Italia Puji Setinggi Langit Jay Idzes meski Venezia Keok, Disebut yang Terbaik di Lapangan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136