BOLASPORT.COM - Persija Jakarta akhirnya mempunyai pelatih fisik baru yang langsung didatangkan dari negeri Pizza, Alberto Lungherini.
Hal tersebut tentu menjadi kekuatan tersendiri untuk Persija Jakarta jelang series kedua Liga 1 2021.
Sebelumnya Persija Jakarta sudah dihuni oleh Angelo Alessio (pelatih kepala), Sudirman (asisten pelatih), Ferdiansyah (asisten pelatih), Ahmad Fauzi (pelatih kiper), dan Ilham Ralibi (pelatih fisik).
Alberto Lughini tentunya bukan sosok yang sembarang.
Baca Juga: Timnas Vietnam Tumbang Dramatis, Malaysia Dihajar Yordania dengan Kalah Besar
Saat ini ia mengantongi lisensi kepelatihan A AFC serta jebolan kursus kepelatihan video analis dan strength and conditioning coach di federasi sepak bola Italia (FIGC).
Sebelumnya Alberto sempat melatih Paradou AC (divisi satu di Aljazair) sebagai pelatih S&C pada 2020.
Melihat hal tersebut tentu menjadi keuntungan untuk Persija Jakarta yang mendapatkan tenaga dari Alberto Lungherini.
Menurut pelatih kepala Persija Jakarta, Angelo Alessio, dirinya sangat senang atas kedatangan Alberto Lungherini.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | persija.id |
Komentar