BOLASPORT.COM - Mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, mengatakan Dan Hooker mempunyai peluang untuk menghabisi temannya, Islam Makhachev.
Aksi nekat dilakukan Dan Hooker (21-10) setelah selesai bertarung melawan Nasrat Haqparast pada UFC 266 akhir September 2021 lalu.
Setelah berduel hingga tiga ronde untuk meraih kemenangan angka, Dan Hooker menerima tawaran pertarungan dengan persiapan singkat.
Petarung kelas ringan itu maju untuk menggantikan Rafael Dos Anjos dalam duel kontra Islam Makhachev (20-1) di UFC 267 pada 30 Oktober mendatang.
Baca Juga: Mario Aji Dapat Wildcard di Moto3, Bakal Ada 2 Pembalap Indonesia dalam 1 Tim
Meski Hooker akan datang dengan masa persiapan yang lebih singkat, Makhachev diminta untuk tetap waspada.
Hal itu seperti dikatakan Khabib Nurmagomedov. Nurmagomedov mengingatkan sahabatnya bahwa Hooker adalah petarung hebat.
"Laga Islam vs Hooker akan menjadi tantangan yang besar bagi Islam," ucap Nurmagomedov, dikutip BolaSport.com dari Give Me Sport.
"Ini akan menjadi tantangan yang bagus. Hooker peringkat ke-6 [kelas ringan], tetapi saya kira Hooker tidak pernah melawan sosok seperti Islam," katanya menambahkan.
Baca Juga: Alami Kecelakaan di MotoGP Americas, Takaaki Nakagami Merasa Bodoh
Hooker yang juga merupakan rekan latihan Israel Adesanya di City Kickboxing, merupakan petarung striker (terampil dalam pukulan dan tendangan).
Meski begitu, Hooker juga mempunyai sedikit keahlian dalam pertarungan lantai lantaran mempelajari Brazillian Jiu-Jitsu.
Sejatinya sosok berjuluk The Hangman itu juga telah menunjukkan kemampuan dalam pertarungan di kanvas.
Hooker mampu mengombinasikan striking dengan grappling pada pertarungan terakhirnya ketika melawan Nasrat Haqparast.
Baca Juga: WADA Larang Indonesia Kibarkan Bendera Merah Putih dan Jadi Tuan Rumah
Namun, ujian sesungguhnya bagi Hooker akan datang saat melawan Makhachev yang memiliki kemampuan gulat ulung
Nurmagomedov percaya Makhachev bisa membuat Hooker menderita dalam pertarungan lantai.
Namun, petarung berjuluk The Eagle tersebut melihat adanya peluang bagi Hooker untuk menghabisi Makhachev.
"Semua pertarungan Hooker melawan petarung striker," tutur Nurmagomedov.
Baca Juga: Bicara 'Rematch' Lawan Khabib Nurmagomedov, Dustin Poirier Merendah
"Saya tidak tahu apa yang dia lakukan dengan kemampuan gulat Islam, tekanannya, dominasinya di lantai. Sekarang Makhachev akan mengalahkannya."
"Hanya satu hal yang dia miliki (untuk menang) adalah pukulan keberuntungan. Tanpa itu, 99 persen Islam akan menghajarnya," ucapnya menambahkan.
Setelah pensiun sebagai petarung MMA, Nurmagomedov telah menyiapkan Makhachev sebagai penerusnya untuk takhta juara di kelas ringan UFC.
Potensi Makhachev terbilang cerah. Makhachev saat ini telah mengumpulkan delapan kemenangan beruntun di UFC.
Makhachev diprediksi hanya membutuhkan satu atau dua kemenangan lagi untuk menjadi penantang gelar kelas ringan UFC.
Baca Juga: Ayah Jorge Lorenzo Peringatkan Marc Marquez, 2 Musuh Terberat Sudah Menanti
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Givemesport.com |
Komentar