BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, bertekad agar tim Merah Putih tidak kemasukan gol dari Taiwan.
Timnas Indonesia dijadwalkan akan melakoni laga kedua melawan Taiwan pada play off Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Chang Arena, Buriram, Thailand, Senin (11/10/2021).
Sebelumnya pada leg pertama, timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1 melawan Taiwan di Stadion Chang Arena, Kamis (7/10/2021).
Asnawi Mangkualam menyayangkan Taiwan berhasil mencetak satu gol ke gawang timnas Indonesia di penghujung babak kedua.
Berkat gol itu menjadi sebuah keuntungan bagi Taiwan dan kerugian untuk timnas Indonesia.
Sebab, di laga kedua nanti Taiwan hanya butuh menang 1-0 melawan timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Asia 2023.
Baca Juga: Dua Permintaan Shin Tae-yong Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Taiwan
Untuk itu, Asnawi Mangkualam bertekad agar gawang timnas Indonesia tidak kemasukan lagi di pertandingan besok malam.
Sebab, akan menjadi sebuah cobaan berat bagi timnas Indonesia apabila Taiwan berhasil mencetak gol.
"Tentunya kami menargetkan kemenangan dan tidak terjadi seperti kecelakaan seperti sebelumnya yakni kemasukan di menit akhir," ucap Asnawi Mangkualam.
Baca Juga: Nicolo Barella, Mesin Mungil Spesialis Penghancur Belgia
Asnawi Mangkualam mengakui dalam pertandingan leg pertama banyak kekurangan yang dialami timnas Indonesia.
Meski begitu, tim pelatih timnas Indonesia sudah memperbaikinya.
"Untuk laga besok kami sudah mempersiapkannya dalam latihan."
"Tentunya kami akan persiapkan semuanya untuk bisa memberikan kemenangan dan tidak terjadi gol dalam kemenangan itu," ucap pemain klub Korea Selatan, Ansan Greeners, itu.
Dalam leg pertama, Asnawi Mangkualam diberikan kepercayaan untuk bermain selama 90 menit.
Eks pemain PSM Makassar itu bermain dengan lugas hingga kepalanya berdarah ketika berbenturan dengan salah satu pilar Taiwan.
Baca Juga: Jelang Lawan Taiwan, Witan Sulaeman Ungkap Keinginan Cetak Gol, Tapi Ada Misi yang Lebih Penting
"Kami sudah melakukan evaluasi usai laga pertama kami."
"Sehingga kekurangan-kekurangan di pertandingan sebelumnya tidak terjadi lagi di laga besok," tutup Asnawi Mangkualam.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar