BOLASPORT.COM - Egy Maulana Vikri berhasil mencatatkan namanya di papan skor saat timnas Indonesia menang telak 3-0 atas Taiwan pada leg kedua babak play-off Kualifikasi II Piala Asia 2023, Senin (11/10/2021).
Gol dari Egy Maulana Vikri di menit ke-26 sekaligus membuka keunggulan 1-0 timnas Indonesia atas Taiwan.
Tendangan melengkung Egy Maulana Vikri dari luar kotak penalti tidak mampu diantisipasi kiper Taiwan, Shin Shin An.
Baca Juga: Baru Gabung PSG, Eks Gelandang Liverpool Terindikasi Tidak Kerasan
Meskipun bola yang disepak Egy Maulana Vikri terlihat tipis mengenai kepala Dedik Setiawan, gol tersebut dinyatakan milik pemain FK Senica itu.
Sementara dua gol timnas Indonesia lainnya diciptakan Ricky Kambuaya (55') dan Witan Sulaeman (90+2).
Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2020 - Fajar/Rian Menang Mudah, Indonesia Samakan Kedudukan
Saat disinggung keberhasilannya mencetak gol, Egy Maulana Vikri tidak terlalu memikirkannya.
Menurut Egy, kemenangan tim yang lebih penting ketimbang catatan individu.
"Untuk saya, tidak masalah siapa yang mencetak gol," ujar Egy Maulana dalam sesi jumpa pers seusai laga.
Baca Juga: Legenda Arema saat Juara Liga Indonesia 2009/2010 Resmi Gantung Sepatu Lagi
"Yang lebih penting adalah tim bisa menenangi pertandingan."
"Hasil ini (kemenangan atas Taiwan) bukan hanya karena satu orang, tetapi tim," sambung mantan pemain Lechia Gdansk itu.
Kemenangan di leg kedua melawan Taiwan mengantarkan timnas Indonesia melaju ke babak Kualifikasi III Piala Asia 2023.
Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2020 - Jonatan Christie Kalah, Indonesia Kembali Tertinggal
Tim besutan Shin Tae-yong itu unggul agregat 5-1 atas Taiwan.
Pada pertemuan pertama, timnas Indonesia juga berhasil membungkam Taiwan dengan skor 2-1.
Egy Maulana menuturkan dukungan dari pencinta sepak bola Tanah Air sangat berharga bagi timnas Indonesia.
Baca Juga: PSIM Yogyakarta Dibayangi Rekor Buruk Jelang Lawan Persis Solo
"Terima kasih telah mendukung kami, Masih ada perjalanan berikutnya," ucap pemain jebolan SKO Ragunan itu.
"Kami membutuhkan dukungan kalian untuk bisa memberikan yang terbaik lagi," tutup Egy Maulana.
Dua kali pertemuan antara timnas Indonesia vs Taiwan berlangsung Stadion Chang Arena Buriram, Thailand.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar