BOLASPORT.COM - Publik mengkomparasi dua legenda timnas Argentina, Lionel Messi dan Diego Maradona, yang kebetulan mengalami situasi serupa di lapangan.
Lionel Messi kembali unjuk gigi saat timnas Argentina mencuri poin penuh dari timnas Uruguay pada matchday kelima Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol.
Sang kapten menyumbang satu gol untuk membantu Albiceleste meraih kemenangan 3-0 dalam duel yang berlangsung di Estadio Monumental Antonio Vespucio Liberti, Minggu (10/10/2021).
Dia membuka jalan kemenangan Argentina dengan mencetak gol pembuka pada menit ke-38.
Messi juga mencuri perhatian ketika membantu terciptanya proses gol ketiga Argentina pada menit ke-62.
Pemilik enam Ballon d'Or itu diserbu oleh tujuh pemain Uruguay saat memegang bola di luar kotak penalti.
Namun, kepungan dari tim lawan tak mempan buat mematikan pergerakan sang superstar.
Messi dengan cerdik mengirimkan umpan menuju Giovani Lo Celso di sisi kanan pertahanan lawan.
Selanjutnya, Lo Celso melepaskan bola ke kotak penalti yang kemudian diteruskan Lautaro Martinez ke dalam gawang.
Foto Messi dengan kawalan tujuh pemain Uruguay lantas menjadi viral.
Gambar La Pulga pun disamakan dengan foto ikonik Diego Maradona ketika diadang enam pemain Belgia pada penyisihan grup Piala Dunia 1982.
Baca Juga: Bali United Pinjamkan Top Scorer EPA Liga 1 U-18 2019 ke Klub Liga 2
Meski dua foto tersebut diambil dari perspektif yang sama, kenyataan di lapangan berbeda.
Messi berhasil melepaskan diri dari kawalan pemain lawan dengan cara mengoper bola.
Sementara itu, Maradona gagal menyampaikan umpan ke pemain Tim Tango karena bola terbentur bek Belgia.
Perbedaan lainnya terdapat pada hasil pertandingan.
Sementara Messi membawa Argentina menang 3-0 atas Uruguay, Tim Tango-nya Maradona mengakhiri laga dengan kekalahan 0-1 dari Belgia.
Baca Juga: Kata PSSI soal China yang Mundur dari Kualifikasi Piala Asia U-23
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca |
Komentar