BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong merasa bangga kepada para pemainnya usai mengalahkan Taiwan dua kali dalam play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.
Keberhasilan timnas Indonesia lolos ke Kualifikasi Piala Asia 2023 usai mengalahkan Taiwan dengan agregat 5-1 membuat Shin Tae-yong bangga.
Sang juru taktik curhat kepada salah satu media Korea Selatan, Khan.
Kebanggaan Shin Tae-yong cukup beralasan lantaran kemenangan atas Taiwan adalah kemenangan pertama eks pelatih Seongnam Ilhwa itu bersama pasukan Garuda di level kompetitif.
Shin memerlukan hampir 2 tahun untuk merasakan kemenangan perdananya sejak menukangi timnas Indonesia per Desember 2019.
Baca Juga: Diwarnai Komplain Keisuke Honda, Kamboja Susul Timnas Indonesia Lolos Kualifikasi Piala Asia 2023
View this post on Instagram
"Kepuasan saya adalah melihat pemain Indonesia mendapatkan kebanggaannya, bukan jadi prestasi individu saya," ujar Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari Khan.
Tak cuma itu, Shin Tae-yng juga berhasil mengubah mental para pemain yang hancur di Kualifikasi Piala Dunia 2022 menjadi mental pemenang.
Shin Tae-ung membuat heboh dengan menurunkan pemain-pemain muda dnegan rata-rata usia 21,8 tahun di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Bahkan dalam ajang ini 10 pemain melakoni debutnya untuk timnas Indonesia senior.
"Pemain yang tenggelam dalam rasa kekalahan kini memiliki harapan bahwa kamu juga bisa melakukannya (memenangi pertandingan)," ujar Shin.
Kini Shin Tae-yong tak punya waktu istirahat sejanak.
Usai mengantarkan timnas senior lolos ke Kualifikasi Piala Asia 2023, Shin gantian menyiapkan timnas U-23 Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Ia langsung melanjutkan pemusatan latihan ke Tajikistan bersama pemain-pemain yang ia pilih hingga awal November 2021.
Timnas U-23 Indonesia berada satu grup dengan Australia, China, dan Brunei Darussalam pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Dikabarkan dua nama terakhir mengundurkan diri.
"Setelah pertandingan melawan Taiwan, kondisi pemain tidak ada masalah. Sebagian pulang ke Indonesia dan sisanya melanjutkan pemusatan latihan di Tajikistan," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.
"Kami akan melakukan persiapan yang matang di Tajikistan sebelum berlaga di Kualifikasi Piala AFC U-23 2022,"tambahnya.
Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 dilaksanakan pada 25-31 Oktober 2021.
Baca Juga: Thibaut Courtois Disemprot Pemain Buangan Real Madrid: Jangan Banyak Ngeluh
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Khan.co.kr |
Komentar