BOLASPORT.COM - Pemain Persib Bandung, Mohammed Rashid memberikan komentarnya terkait Marc Klok yang dipastikan absen ketika melawan Bhayangkara FC.
Marc Klok absen akibat mengantongi dua kartu kuning di seri pertama Liga 1 2021.
Oleh sebab itu, Klok dilarang tampil bersama Persib dalam satu pertandingan.
Rashid menilai hal tersebut tak mengurangi kekuatan Persib.
Justru pemain berposisi sebagai gelandang ini melihat sisi positif dari absennya Klok karena akan ada kesempatan untuk pemain lain menunjukan kualitasnya.
Baca Juga: Dari Thailand Lalu ke Tajikistan, Shin Tae-yong: Jadwal Sangat Padat
"Dengan atau tanpanya (Marc Klok), semua pemain di tim berada di level yang tinggi," kata Rashid, dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.
"Semua bisa mendapat kesempatan bermain."
"Jadi itu hal yang bagus bahwa tak ada yang benar-benar pasti menjadi starting eleven," ujarnya.
Baca Juga: Hasil Undian Perempat Final Thomas Cup 2020 - Indonesia Bersua Musuh Bebuyutan
Sementara itu, duel Persib versus Bhayangkara FC bakal terlaksana pada Sabtu (16/10/2021).
Pertandingan ini digelar di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Yogyakarta.
Rasa optimisme pun dimiliki Rashid.
Baca Juga: Barito Putera Terus Perbaiki Lini Belakang Jelang Tanding Lawan PSS Sleman
Pemain yang telah mengemas dua gol di Liga 1 2021 itu percaya semua pemain Persib akan memberikan kemampuan terbaiknya di lapangan.
"Saya percaya semua akan tampil fight untuk tim," ucap Rashid.
"Jadi saya rasa ini tidak akan menjadi masalah," tuturnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Tribun Jabar |
Komentar