BOLASPORT.COM - Persija Jakarta akan melakoni lima pertandingan pada series kedua Liga 1 2021 yang berlangsung di Jawa Tengah dan Yogyakarta.
Series kedua Liga 1 2021 rencananya mulai digelar pada 15 Oktober sampai 6 November mendatang.
Adapun Persija Jakarta akan melawan Arema FC (17 Oktober), Madura United (22 Oktober), Persebaya Surabaya (26 Oktober), Persik Kediri (30 Oktober), dan Barito Putera (5 November).
Dari lawan-lawan di atas, empat tim diantaranya merupakan klub asal Jawa Timur.
Jelang bertanding, Manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, mengatakan target Macan Kemayoran di series kedua Liga 1 2021.
Bepe sapaan akrabnya menargetkan Persija Jakarta harus bisa menyapu bersih semua kemenangan.
Baca Juga: Uber Cup 2020 - Putri KW Sesali Kekalahan dari Pemain Peringkat ke-13
Itu berarti target Persija Jakarta adalah mendapatkan 15 poin dari lima pertandingan.
Sekarang ini tim asuhan Angelo Alessio itu berada di posisi keempat dengan mengemas 10 poin.
“Kalau ditanya apa targetnya ya kami ingin menang.”
“Karena bagi Persija setiap bertanding harus menang,” ucap Bepe dalam sesi zoom bersama awak media termasuk BolaSport.com.
Kendati demikian, Bepe mengaku tidak mudah bagi Persija Jakarta untuk menyapu bersih kemenangan di series kedua Liga 1 2021.
Bepe berpesan agar Marko Simic dkk bisa fokus dalam setiap pertandingan dan terdekat melawan Arena FC.
Baca Juga: Skuad Persela Ziarah ke Makam Choirul Huda Jelang Arungi Seri II Liga 1 2021
“Ya kami harus fokus satu pertandingan dahulu setelah itu melakukan evaluasi lagi untuk laga selanjutnya.”
“Saya yakin setiap pemain punya tanggung jawab yang sama.”
“Dan saya yakin mereka ingin meraih gelar juara,” ucap Bepe.
Baca Juga: Prediksi Lazio Vs Inter Milan - Simone Inzaghi Datang ke Ibukota dengan Status Villain
Pada series pertama kemarin, Persija Jakarta mendapatkan dua kemenangan dan empat hasil imbang.
Persija Jakarta juga menjadi salah satu klub yang belum terkalahkan.
Sudah ada evaluasi yang dilakukan Persija Jakarta menyambut series kedua Liga 1 2021.
Ini dilakukan agar bisa mendapatkan poin maksimal.
“Kami sudah melakukan evaluasi series pertama dan sudah ada wejangan untuk series kedua nanti,” ucap Bepe.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar