BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti, mengaku tampil ngotot karena terinspirasi kesuksesan seniornya, Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada Uber Cup 2020.
Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti sukses membayar kepercayaan pelatih usai diturunkan untuk mewakili Indonesia melawan Thailand pada babak perempat final Uber Cup 2020.
Pada partai keempat, Ribka/Fadia diturunkan untuk menghadapi Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.
Berbekal etos dan inspirasi dari Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang memenangkan pertandingan sebelumnya, Ribka/Fadia jadi lebih semangat.
Baca Juga: Jadwal Thomas Cup 2020 - Rekor Manis Iringi Indonesia Hadapi Malaysia
Pasangan peringkat ke-34 dunia itu juga mendulang kemenangan untuk Indonesia ketika melawan Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Kamis (14/10/2021) waktu setempat.
Bertanding selama tiga gim dengan durasi 76 menit, Ribka/Fadia mengalahkan Supajirakul/Taerattanachai dengan skor 21-19, 15-21, 21-15.
"Kami memang meneladani Kak Greysia dan Kak Apriyani. Mereka menjadi sumber inspirasi kami," ucap Fadia, melalui rilis yang diterima BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Setiap hari kami latihan bersama dan melihat bagaimana semangat kedua pemain senior itu," katanya melanjutkan.
Baca Juga: Uber Cup 2020 - Putri KW Sesali Kekalahan dari Pemain Peringkat ke-13
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar