Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anak Emas Barcelona Pasang Target Tinggi, Ingin Menangkan Trofi Tiap Musim

By Sandi Lathunusa - Sabtu, 16 Oktober 2021 | 04:30 WIB
Anak emas Barcelona, Pedri, memasang target tinggi dengan ingin memenangkan trofi di setiap musimnya.
TWITTER.COM/SPORTBIBLE
Anak emas Barcelona, Pedri, memasang target tinggi dengan ingin memenangkan trofi di setiap musimnya.

BOLASPORT.COM - Anak emas Barcelona, Pedri, memasang target tinggi dengan ingin memenangkan trofi di setiap musim.

Pedri menandatangni kontrak barunya pada Kamis (14/10/2021) waktu setempat.

Dengan kontrak baru tersebut, Pedri diikat Barcelona hingga 2026.

Selain itu, Pedri juga memiliki klausul pelepasan yang fantastis di dalam kontrak barunya.

Barcelona mematok Pedri dengan klausul pelepasan sebesar 1 miliar euro atau tepatnya Rp 16,4 triliun.

Angka tersebut membuat si anak emas Barcelona menjadi pemain dengan klausul pelepasan tertinggi dalam sejarah klub.

Barcelona memberikan release clausul itu bukan tanpa sebab.

Gelandang berusia 18 tahun itu menjadi pemain andalan El Barca pada musim 2020-2021 dengan tampil sebanyak 52 pertandingan di lintas kompetisi dan mencatatkan empat gol serta enam assist.

Baca Juga: Tak Kapok Dikecam Ferguson, Solskjaer bakal Kembali Cadangkan Ronaldo

Sementara di Liga Spanyol musim 2021-2022, Pedri belum mencetak gol maupun assist dalam dua pertandingan.

Selain itu, Pedri juga tampil memukau di ajang Olimpiade dan EURO 2020.

Menurut catatan dari Squawka yang dikutip oleh BolaSport.com, performa gemilang pada musim lalu membuat Pedri menjadi satu-satunya pemain yang masuk nominasi dalam tiga penghargaan yang berbeda.

Pedri masuk dalam nominasi penghargaan Ballon d'Or, Trophee Kopa, dan Golden Boy.

Dalam sesi wawancara, Pedri juga memasang target tinggi dengan Barcelona.

Gelandang asal Spanyol itu ingin memenangkan trofi di tiap musim.

Baca Juga: Mantan Presiden Barcelona Sebut Biarkan Messi Pergi adalah Keputusan yang Buruk

"Harapan saya adalah berada di sini selama bertahun-tahun. Ini adalah momen yang sulit, tetapi Barca adalah klub terbaik di dunia dan akan bangkit serta mencapai hal-hal hebat," kata Pedri seperti dilansir BolaSport.com dari Stadium Astro.

"Saya berada di klub terbaik di dunia dan saya bercita-cita untuk memenangkan segalanya tiap tahun."

"Terima kasih kepada presiden dan klub dan saya berharap (berada di Barca) selama bertahun-tahun lagi."

Baca Juga: Dirumorkan Jadi Kandidat Pelatih Newcastle, Begini Tanggapan Legenda Liverpool

"Mereka semua membuat saya berkembang dan tumbuh sebagai pesepakbola dan semoga lebih banyak mimpi akan datang."

"Memang benar bahwa semuanya terjadi dengan cepat, tetapi berkat tiga orang ini, ibu saya, ayah saya, dan saudara laki-laki saya, mereka membantu saya untuk berdiri di tanah dan memberi saya nasehat. Saya sangat berterima kasih kepada mereka untuk semuanya."

"Sementara di Barca Anda bisa bermimpi memenangkan gelar, klub ini adalah yang terbesar di dunia dan ketika saya memenangkan Copa del Rey, saya merasakan banyak kebahagiaan. Saya tidak bisa mengungkapkannya dengan kata-kata," ujar Pedri melanjutkan.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Squawka, Stadium Astro
REKOMENDASI HARI INI

Tak Sia-sia Bakar Uang Ratusan Miliar, Marc Marquez Petik Hasilnya hingga Jadi Salah Satu Orang Terkaya di Spanyol

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136