Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan dan Lazio Saling Bunuh, AC Milan Nyaman di Puncak

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 17 Oktober 2021 | 04:45 WIB
Inter Milan dan Lazio saling bunuh pada pekan kedelapan, sementara AC Milan nyaman di puncak klasemen Liga Italia 2021-2022.
TWITTER.COM/ACMILAN
Inter Milan dan Lazio saling bunuh pada pekan kedelapan, sementara AC Milan nyaman di puncak klasemen Liga Italia 2021-2022.

BOLASPORT.COM - Inter Milan dan Lazio saling bunuh pada pekan kedelapan, sementara AC Milan nyaman di puncak klasemen Liga Italia 2021-2022.

Pekan kedelapan Liga Italia 2021-2022 telah digelar pada Sabtu (16/10/2021) waktu setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Liga Italia menggelar tiga laga berbeda untuk membuka pekan kedelapan.

Salah satu laga yang berlangsung seru adalah pertandingan antara Lazio dan Inter Milan.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Lega Serie A, Lazio bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Inter Milan di Stadion Olimpico, Sabtu (16/10/2021) petang waktu setempat atau malam hari WIB.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - AC Milan Bangkit Hajar Verona 3-2 setelah Tertinggal 0-2, Tak Jadi Ikutan Inter Kalah

Bertindak sebagai tim tamu, Inter Milan sebenarnya berhasil mencetak gol lebih dulu di babak pertama.

Ivan Perisic mampu membawa Inter Milan unggul pada menit ke-12 melalui tendangan dari titik putih.

Lazio baru bisa menyamakan kedudukan pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-64.

Gol penyama kedudukan itu pun turut hadir dari tendangan penalti yang dicetak oleh Ciro Immobile.

Pada menit ke-81, Lazio berbalik unggul atas Inter Milan melalui aksi Felipe Anderson yang mampu menjebol gawang Samir Handanovic.

Baca Juga: Bek Amburadul, AC Milan Dibobol Verona 2 Gol akibat Tembakan Voli dan Penalti Diganggu Laser

Sergej Milinkovic-Savic melengkapi derita Inter Milan pada masa injury time.

Selebrasi  dua pemain Lazio, Ciro Immobile dan Felipe Anderson, dalam laga  melawan Inter Milan pada lanjutan Liga Italia di Stadion Olimpico, Sabtu (16/10/2021).
TWITTER.COM/OFFICIALSSLAZIO
Selebrasi dua pemain Lazio, Ciro Immobile dan Felipe Anderson, dalam laga melawan Inter Milan pada lanjutan Liga Italia di Stadion Olimpico, Sabtu (16/10/2021).

Milinkovic-Savic mencetak gol dan melengkapi kemenangan 3-1 Lazio atas Inter Milan.

Dengan hasil tersebut, Lazio berhasil naik ke posisi kelima klasemen sementara Liga Italia 2021-2022.

Tim Elang Ibu Kota itu telah mengoleksi 14 poin dari delapan laga yang sudah mereka lakoni.

Sementara itu, Inter Milan tertahan di posisi ketiga dengan koleksi 17 poin dari delapan laga.

Baca Juga: Susunan Pemain AC Milan vs Verona - Zlatan Ibrahimovic Cadangan, Olivier Giroud Starter

Pada pertandingan lain, rival sekota Inter Milan, yakni AC Milan, meraih hasil positif melalui comeback apik.

AC Milan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Hellas Verona di Stadion San Siro, Sabtu (16/10/2021) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Meski berstatus sebagai tuan rumah, AC Milan sudah kebobolan pada menit ke-7 lewat gol Gianluca Caprari.

I Rossoneri semakin hancur di babak pertama setelah Antonin Barak mencetak gol kedua Hellas Verona pada menit ke-24 melalui titik putih.

Olivier Giroud mencetak gol AC Milan ke gawang Verona dalam lanjutan Liga Italia di San Siro (16/10/2021).
TWITTER.COM/ACMILAN
Olivier Giroud mencetak gol AC Milan ke gawang Verona dalam lanjutan Liga Italia di San Siro (16/10/2021).

AC Milan akhirnya mampu memecah kebuntuan pada menit ke-59 lewat gol penyerang gaek milik mereka, Olivier Giroud.

Baca Juga: Saat Masih di Chelsea, Olivier Giroud Ngaku Sempat Dilirik Spurs dan Inter Milan

Gol Giroud pun menginspirasi para pemain AC Milan untuk tampil lebih menyerang lagi.

Alhasil, dua gol tercipta dalam tiga menit di sisa waktu babak kedua dalam laga tersebut.

Franck Kessie mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-76 melalui titik putih.

Kemudian, Koray Guenter malah membuat AC Milan unggul 3-2 karena melakukan gol bunuh diri pada menit ke-78.

Dengan kemenangan 3-2 atas Hellas Verona tersebut, AC Milan berhak mengambil alih posisi puncak dari Napoli.

Baca Juga: Diterjang Badai Cedera, Pioli Tak Mau Anggap AC Milan Bernasib Buruk

Tim asuhan Stefano Pioli itu kini mengoleksi 22 poin dari delapan laga yang sudah mereka lakoni.

AC Milan telah mencatatkan tujuh kemenangan dan satu hasil imbang tanpa kekalahan sejauh ini.

Pada pertandingan lain, Spezia sukses menekuk Salernitana dengan skor tipis 2-1.

Berikut hasil lengkap dan klasemen Liga Italia 2021-2022 hingga pekan kedelapan, Sabtu (16/10/2021):

  • Spezia 2-1 Salernitana (David Strelec 51', Viktor Kovalenko 76'; Simy 39')
  • Lazio 3-1 Inter Milan (Ciro Immobile 64'-pen, Felipe Anderson 81', Sergej Milinkovic-Savic 90+1'; Ivan Perisic 12'-pen)
  • AC Milan 3-2 Hellas Verona (Olivier Giroud 59', Franck Kessie 76'-pen, Koray Guenter 78'-bd; Gianluca Caprari 7', Antonin Barak 24'-pen)

Klasemen oleh SofaScore LiveScore

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Lega Serie A
REKOMENDASI HARI INI

Air Masih Tenang di Ducati, Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Sejauh Ini Akur

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136