Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mohamed Salah Kesurupan Roh Lionel Messi, 3 Bek Watford Keok

By Ade Jayadireja - Minggu, 17 Oktober 2021 | 06:48 WIB
Pemain Liverpool, Mohamed Salah dan Sadio Mane.
TWITTER.COM/OPTAJOE
Pemain Liverpool, Mohamed Salah dan Sadio Mane.

BOLASPORT.COM - Mohamed Salah menuai pujian dari legenda timnas Inggris, Gary Lineker, usai 'kesurupan' roh Lionel Messi.

Ada kontribusi Mohamed Salah dalam kemenangan telak 5-0 Liverpool atas Watford pada matchday kedelapan Liga Inggris 2021-2022.

Dia menyumbang masing-masing satu gol dan assist dalam duel yang dimainkan di kandang lawan, Vicarage Road, Sabtu (16/10/2021).

Sang bomber membidani gol pembuka The Reds yang dicetak Sadio Mane saat laga berjalan delapan menit.

Lalu pada menit ke-54, giliran Salah menjebol gawang Watford.

Gol tersebut menuai decak kagum karena tercipta lewat teknik individu tingkat tinggi.

Salah menggocek tiga pemain belakang tim tuan rumah sebelum melepaskan bola ke tiang jauh.

Gary Lineker pun menyebut Salah bak mereplika aksi Lionel Messi.

"Ya, ampun. Mo telah bermetamorfosis menjadi Messi," tulis top scorer Piala Dunia 1986 itu di Twitter.

 

Aksi Mohamed Salah saat menjebol gawang Watford.
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Aksi Mohamed Salah saat menjebol gawang Watford.
Baca Juga: Penyebab Terjadinya Kerusuhan di Akhir Laga, Persib Tuduh Bhayangkara FC Bayar Wasit

Bukan Lineker saja yang dibuat terpukau oleh atraksi Salah.

Bekas gelandang Tottenham Hotspur, Jermain Jenas, juga tak kuasa untuk melontarkan pujian.

"Hanya dalam pertandingan terakhirnya melawan City dia mencetak salah satu gol musim ini, tetapi ini lebih baik," tuturnya.

"Lihat kakinya. Dia menjatuhkan beberapa pemain dan mengirimkan bola ke sudut atas. Orang ini dalam bentuk terbaik di hidupnya sekarang," ucap Jenas menambahkan.

Menilik data statistik, Salah memang layak mendapat acungan jempol atas performanya di markas Watford.

Salah menjadi pemain Liverpool yang paling banyak mengukir dribel sukses pada laga kali ini dengan jumlah tiga buah.

Catatan lainnya, eks pemain Chelsea itu membuat lima tembakan dan tiga operan kunci.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Bundesliga - Erling Haaland Cetak 49 Gol dalam 49 Laga, Dortmund Salip Bayern Muenchen

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Daily Star
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Klub Milik Orang Indonesia di Bibir Jurang Degradasi, Capolista Kembali Jadi Milik Napoli

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X