Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Uber Cup 2020 - China Kembali Dominan, Gelar ke-15 Digenggam

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 17 Oktober 2021 | 10:00 WIB
Tim putri China berpose di atas podium kampiun usai meraih trofi Uber Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Sabtu (16/10/2021).
YVES LACROIX/BADMINTON PHOTO
Tim putri China berpose di atas podium kampiun usai meraih trofi Uber Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Sabtu (16/10/2021).

BOLASPORT.COM - Trofi Uber Cup 2020 kembali ke pangkuan China setelah tim putri yang dimotori Chen Yu Fei berhasil meraih kemenangan pada laga final, Sabtu (16/10/2021) malam waktu setempat atau Minggu pagi WIB.

Tim putri China naik ke podium kampiun usai mengalahkan sang juara bertahan, Jepang, dengan skor 3-1 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark.

Tiga poin kemenangan China diraih melalui pasangan ganda kesatu Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, tunggal kedua He Bing Jiao, dan ganda kedua Huang Dong Ping/Li Wen Mei.

Sementara itu, poin untuk Jepang didapat dari pemain tunggal kesatu Akane Yamaguchi.

Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Head to Head Indonesia Vs China, Juara Bertahan Lawan Peraih Gelar Terbanyak

Dengan kemenangan ini, China pun melanjutkan dominasi mereka pada ajang Uber Cup 2020 dan menggenggam gelar ke-15.

Sejarah mencatat, China pertama kali menjuarai Uber Cup pada tahun 1984 di Kuala Lumpur, Malaysia.

Kala itu, China melibas Inggris dengan skor 5-0.

China lalu mempertahankan trofi sebanyak empat kali secara beruntun yakni pada tahun 1986, 1988, 1990, dan 1992.

Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Cermati Lawan yang Tegang, Jonatan Christie Menang

Gelar juara China baru terhenti pada Uber Cup 1994 yang berlangsung di Jakarta, Indonesia.

China gagal mempertahankan trofi setelah dikalahkan Indonesia dengan skor 3-2.

Empat tahun berselang, era baru dominasi tim putri China pada ajang Uber Cup resmi dimulai.

Terhitung sejak tahun 1998 sampai 2008, China selalu sukses menjadi kampiun pada kejuaraan beregu putri antar negara tersebut.

Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Obok-obok Jepang, China Tantang Indonesia di Final

Skuad putri Negeri Tirai Bambu baru lengser dari podium kampiun pada tahun 2010 usai ditaklukkan Korea Selatan dengan skor 1-3.

Namun, China langsung melakukan revans pada penyelenggaraan Uber Cup berikutnya.

Menjalani laga final ulangan melawan Korea Selatan pada Uber Cup 2012 di Wuhan, China melibas Korea Selatan dengan skor 3-0.

Setelah itu, China kembali mempertahankan trofi Uber Cup mereka sebanyak dua kali.

Baca Juga: Rekap Semifinal Thomas Cup 2020 - Tumbangkan Denmark, Indonesia Jumpai China pada Final

Pada Uber Cup 2018, China gagal menembus babak final karena kalah dari Thailand 2-3.

Pencapaian tersebut menjadi yang terburuk bagi tim putri China sejak tahun 1984.

Kini, China sudah menebus kegagalan pada Uber Cup 2018.

Selain kembali meraih trofi, Chen Yu Fei dkk juga berhasil melakukan revans atas Thailand.

Bertemu pada babak semifinal, China mengalahkan Thailand dengan skor telak 3-0.

Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Sorotan Herry IP untuk Marcus/Kevin, Kurang Lincah hingga Kehilangan Momen

Berikut hasil lengkap laga final Uber Cup 2020 antara China dan Jepang.

China 3 - 1 Jepang

WS1 - Chen Yu Fei vs Akane Yamaguchi 18-21 21-10

WD1 - Chen Qing Chen/Jia Yi Fan vs Yuki Fukushima /Mayu Matsumoto 29-27 15-21 21-18

WS2 - He Bing Jiao vs Sayaka Takahashi 21-9 21-18

WD2 - Huang Dong Ping/Li Wen Mei vs Masuki Matsutomo/Nami Matsuyama 24-21 23-21

WS3 - Han Yue vs Aya Ohori (tidak dimainkan)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BWF Tournament Software
REKOMENDASI HARI INI

Kata Bojan Hodak Usai Persib Bandung Hajar Borneo FC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X