BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, khawatir jika lapangan sintetis di Tajikistan bisa membuat para pemain cedera.
Timnas U-23 Indonesia akan melakoni laga uji coba perdana di Tajikistan melawan tuan rumah pada malam nanti, Selasa (19/10/2021) pukul 20.00 WIB.
Laga uji coba ini merupakan bagian dari persiapan timnas U-23 Indonesia untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Laga itu sendiri akan dilaksanakan di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan.
Baca Juga: Sirkuit Mandalika Dapat Kehormatan Gelar Balapan Penentuan Juara WorldSBK 2021
Stadion yang sama juga akan menjadi venue Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 melawan timnas U-23 Australia.
Sebelum skuad Garuda Muda bertanding, Shin Tae-yong selaku pelatih punya kekhawatiran tersendiri terhadap kondisi stadion.
Sebab, Republican Central Stadium menggunakan rumput sintetis di area lapangannya.
Rumput jenis ini rawan membuat pemain cedera jika salah langkah atau salah mendarat usai melakukan duel udara.
Baca Juga: Atletico Vs Liverpool - Keliru kalau Mo Salah Justru Jadi Andalan
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | pssi.org/, YouTube PSSI |
Komentar