Baca Juga: Manchester United Vs Atalanta - Cristiano Ronaldo dkk Ambil Keuntungan dari Badai Cedera La Dea
“Dan kemungkinan dia (Marco Motta) masih perlu waktu beberapa hari untuk kami putuskan apakah dia bisa segera bermain atau tidak,” ucapnya.
Berbeda dengan Braif Fatari, pria yang akrab disapa Bepe itu mengatakan bahwa pemain berusia 19 tahun itu memang terus menunjukkan perkembangan lebih baik.
Baca Juga: Kian Nyaman di Puncak Klasemen, Pelatih Dewa United Tak Ingin Besar Kepala
Namun, Braif fatari membutuhkan waktu lebih lama kembali ke tim karena ia masih dalam proses pemulihan.
“Terkait Braif sendiri, mungkin teman-teman juga sudah sempat mendengar beritanya kalau dia telah dikembalikan dari timnas Indonesia karena kondisinya belum 100 persen fit,” kata pria yang akrab disapa Bepe itu.
"Oleh karena itu Braif juga kemarin belum masuk line-up kami. Tetapi, kini kondisinya semakin positif. Dia sudah mendapatkan pelatihan tambahan dari Alberto.”
Baca Juga: Ultimatum Bupati Sleman soal Tuntutan Suporter kepada Manajemen PT PSS belum Ada Jawaban
“Sehingga, dia (Braif) diharapkan dalam beberapa pekan ke depan, mungkin Braif bisa tampil," ujarnya.
Sementara untuk Novri Setiawan dipastikan sudah dalam keadaan baik-baik saja.
Bahkan Novri telah bergabung dalam latihan bersama rekan-rekan setimnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar