Robert mengaku tidak mau melihat Luiz karena setiap melihat sang pemain menendang penalti, hasilnya pasti sering gagal.
"Sebenarnya waktu tadi Luiz mendapatkan penalti saya tidak melihat karena waktu beberapa kali kami latihan dia tidak bisa mencetak gol lewat penalti," ujar Robert.
"Karena tadi dia punya keberanian mengambil bola dan melakukan tendangan penalti, jujur saya tidak melihatnya," ujarnya.
Namun tak disangka, gol Wander Luis dari kotak penalti ternyata menjadi momentum kebangkitan Persib.
Maung Bandung bahkan langsung menceploskan dua gol tambahan dalam waktu kurang dari 10 menit.
Robert Rene Alberts berharap, kembalinya insting predator Wander Luis bisa menambah daya gedor Persib.
"Kita tahu sebenarnya Wander Luiz cukup kesulitan mencetak gol dan saya pikir ini normal untuk seorang striker," katanya.
"Setelah kesulitan tersebut akhirnya Wander bisa mencetak gol dan selanjutnya dia akan kembali mecetak gol dengan mudah."
"Semoga dengan golnya tersebut dia bisa kembali mencetak gol lebih banyak seperti saat jadi topskor musim lalu," harapnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar