BOLASPORT.COM - Jelang Inter Milan vs Juventus, pelatih Bianconeri, Massimiliano Allegri, menyebutkan bahwa Nerazzurri favorit peraih scudetto musim 2021-2022.
Pertandingan pekan ke-9 Liga Italia musim 2021-2022 akan menyajikan duel bertajuk Derby d'Italia.
Laga tersebut mempertemukan Inter Milan melawan Juventus di Stadion San Siro pada Minggu (24/10/2021) malam waktu setempat atau Senin pukul 01.45 WIB.
Di pertandingan terakhir Liga Italia, Inter dan Juventus meraih hasil yang berbeda.
Inter ditumbangkan oleh Lazio dalam pekan ke-8 Serie A dengan skor 1-3.
Hasil tersebut merupakan kekalahan perdana Inter di Liga Italia musim ini.
Sementara itu, Juventus meraih kemenangan tipis atas AS Roma dengan skor 1-0.
Hingga pekan ke-8, Inter masih berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Italia dengan mengoleksi 17 poin.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Mason Mount Hattrick, Chelsea Pesta 7 Gol ke Gawang Tim Juru Kunci
Adapun Juventus di posisi ketujuh klasemen sementara dengan torehan 14 poin.
Sebagai informasi, Juventus saat ini tengah berada di tren yang positif.
Bianconeri tengah meraih empat kemenangan beruntun dalam empat pertandingan terakhir Serie A.
Di sisi lain, Inter menelan satu kekalahan, satu hasil imbang, dan dua kemenangan.
Così il nostro allenatore alla vigilia di #InterJuve #ForzaJuve ⚪️⚫️
— JuventusFC (@juventusfc) October 23, 2021
Dalam sesi wawancara, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, merendah dan menyebutkan bahwa Inter merupakan favorit scudetto musim ini.
"Ini akan menjadi malam yang indah, akan ada banyak penonton, dan suasana yang hebat," kata Allegri seperti dilansir BolaSport.com dari Stadium Astro.
Baca Juga: Man United Lebih Bagus Pertahankan Solskjaer ketimbang Rekrut Conte
"Ada banyak harapan dari kami, dari Inter, dan para penggemar."
"Menurut saya, Inter masih menjadi favorit untuk Scudetto, itu akan menjadi ujian penting."
"Ini tidak akan menjadi pertandingan yang menentukan, tetapi kemenangan akan memungkinkan kami untuk memperpanjang rekor positif dan mengambil lompatan ke depan," tutur Allegri melanjutkan.
Baca Juga: Thomas Tuchel Ngaku Masuk Jebakan Usai Bahas Transfer Haaland
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Stadium Astro |
Komentar