BOLASPORT.COM - Ibrahim Bahsoun seperti 'menghilang' dari skuad Persik Kediri dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2021-2022.
Dilansir dari Transfermarkt, Ibrahim Bahsoun baru tampil dalam dua pertandingan Liga 1 dengan catatan waktu selama 84 menit.
Ibrahim Bahsoun dimainkan saat Persik Kediri berhadapan dengan Bali United (pekan pertama Liga 1) dan PSM Makassar (pekan keempat).
Baca Juga: Manajer Berikan Evaluasi Usai Indonesia Gagal Juara di Denmark Open 2021
Persik Kediri mendatangkan pemain asal Lebanon tersebut pada Juni 2021.
Ketika disinggung mengenai keberadaan dari Ibrahim, caretaker Persik Kediri, Alfiat, memberikan penjelasan.
Diakui Alfiat, ada kendala komunikasi yang tidak lancar dengan Ibrahim.
Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid - Satu Pemain Siap Jadi Sosok Paling Uzur bagi El Real di El Clasico
Meski begitu, Alfiat menilai bahwa pemain berusia 32 tahun tersebut memiliki kualitas mumpuni.
"Dia (Ibrahim) bagus, tapi karena komunikasi aja," kata Alfiat.
"Karena dia pakai bahasa Inggris, saya juga belum paham betul, jadi miskomunikasi, kalau kemampuan dia bagus," ujarnya.
Baca Juga: MotoGP Emilia Romagna 2021 - Demi Bagnaia, Adik Rossi Bakal Jegal Quartararo
Mengenai peluang Ibrahim tampil melawan Persela Lamongan, Alfiat belum bisa memberikan jaminan.
Laga antara Persela Lamongan vs Persik Kediri berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Senin (25/10/2021).
"Lihat di ofisial training nanti, kalau dia kondisi bagus, semua harus siap," kata
Alfiat.
Baca Juga: Pemerintah Bicara Kepuasan terhadap Pelaksanaan Kompetisi Liga 1 dan Liga 2
"Jadi kami belum bisa menentukan siapa-siapa yang tampil besok," katanya.
Adapun Persik Kediri saat ini menempati peringkat ke-14 klasemen Liga 1 dengan koleksi delapan poin.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar