Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Final Denmark Open 2021 - Viktor Axelsen Selamatkan Wajah Tuan Rumah, Jepang Juara Umum

By Delia Mustikasari - Senin, 25 Oktober 2021 | 00:15 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen (kiri) dan Kento Momota (Jepang) berpose di podium Denmark Open 2021 di Odense Sports Park, Minggu (24/10/2021).
MIKAEL ROPARS/BADMINTON PHOTO
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen (kiri) dan Kento Momota (Jepang) berpose di podium Denmark Open 2021 di Odense Sports Park, Minggu (24/10/2021).

BOLASPORT.COM - Turnamen Denmark Open 2021 sudah menyelesaikan babak final pada Minggu (24/10/2021) di Odense Sports Park.

Dari lima sektor yang dipertandingkan pada turnamen BWF World Tour Super 1000 tersebut, Jepang keluar sebagai juara umum setelah membawa pulang tiga gelar dan satu posisi runner-up.

Jepang menjadi juara pada nomor tunggal putri, ganda putra, dan ganda campuran.

Tunggal putri, Akane Yamaguchi menjadi penyumbang gelar pertama Negeri Matahari Terbit tersebut setelah An Se-young (Korea Selatan) memutuskan mundur atau retired pada gim ketiga.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2021 - Tumbangkan Momota, Axelsen Jadi Kampiun

Jepang menambah titel juara melalui pasangan ganda putra, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang mengandaskan wakil tuan rumah, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, dalam dua gim langsung.

Pasangan ganda campuran, Yuta Watanabe/Arisa Higashino lalu menambah perolehan gelar Jepang setelah menghentikan perlawanan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanchai (Thailand) dalam tempo 37 menit.

Hasil pertandingan ini menambah dominasi peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo tersebut atas wakil Thailand, dengan 3-0.

Jepang gagal menambah koleksi gelar dari Denmark Open setelah tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota kalah dari Viktor Axelsen.

Axelsen menyelamatkan wajah tuan rumah dengan mempersembahkan gelar di rumah sendiri setelah berlaga selama 93 menit.

Baca Juga: Denmark Junior 2021 - Menangi All Indonesian Final, Meilysa/Rachel jadi Juara

Axelsen berhasil memperbaiki rekor pertemuan dengan Momota menjadi 2-14. Kemenangan pertama Axelsen atas Momota diukir pada German Open 2014.

Axelsen juga menambah catatan apik sepanjang 2021 setelah sebelumnya dia meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, menjuarai Thailand Open I dan Thailand Open II, serta Swiss Open.

Sementara itu, China kebagian satu gelar setelah pasangan ganda putri, Huang Dong Ping/Zheng Yu menumbangkan Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan), dua gim langsung.

Berikut hasil lengkap final Denmark Open 2021.

WD : Huang Dong Ping/Zheng Yu (China) vs Lee Soo-hee/Shin Sheung-chan (Korea Selatan), 21-15, 21-17

WS: An Se-young (Korea Selatan) vs Akane Yamaguchi (Jepang), 21-18, 23-25, 5-16 (retired)

MD: Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang), 18-21, 12-21

XD: Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand), 21-18, 21-9

MS: Kento Momota (Jepang) vs Viktor Axelsen (Denmark), 22-20, 18-21, 12-21

Baca Juga: Update Klasemen MotoGP 2021 - Quartararo Ukir Sejarah dan Podium Ke-3 Marquez

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : tournamentsoftware.com
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136