BOLASPORT.COM - Gelandang asal Belanda, Donny van de Beek dikabarkan telah mengganti agen lantaran sangat ingin dari Manchester United.
Sejak tiba di Manchester United pada musim panas 2020, Donny van de Beek tidaklah menjadi pilihan utama bagi Ole Gunnar Solskjaer.
Donny van de Beek lebih banyak menghabiskan waktunya duduk di bangku cadangan ketimbang berlaga bersama Manchester United.
Ole Gunnar Solskjaer kerap memilih Bruno Fernandes, Paul Pogba, Scott McTominay, dan Fred untuk komposisi lini tengah Man United.
Baca Juga: Stop Pertanyakan Masa Depan, Raheem Sterling Harus Segera Perpanjang Kontrak di Manchester City
Padahal Setan Merah berani menebus Van de Beek senilai 35 juta pounds (sekitar Rp682 miliar) untuk mengangkutnya dari Ajax Amsterdam pada bursa transfer musim panas 2020.
Adapun pada musim terakhirnya membela Ajax, Donny van de Beek tampil mumpuni dengan membukukan 10 gol dan mengemas 11 assist dari 37 penampilan di lintas kompetisi.
Namun, apa daya dirinya justru menjadi pesakitan di Old Trafford.
Keterbatasan menit bermain dan kesempatan tampil reguler dari Ole Gunnar Solskjaer pada musim pertamanya membela Man United di 2020-2021.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | sportsmole.co.uk, Voetbal International |
Komentar