BOLASPORT.COM - Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig, memberi pujian kepada Pol Espargaro setelah hasil podium pada balapan MotoGP Emilia Romagna.
Pol Espargaro akhirnya merasakan podium pertamanya bersama Honda pada MotoGP 2021.
Podium tersebut didapatkan Pol Espargaro saat finis kedua pada balapan seri ke-16 MotoGP Emilia Romagna di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (24/10/2021).
Podium kedua yang diraih Espargaro melengkapi kebahagiaan Honda setelah pembalap andalan mereka, Marc Marquez, keluar sebagai pemenang.
Baca Juga: Bos Honda Belum Yakin Marquez Balik Jadi Alien meski Menangi MotoGP Emilia Romagna
Espargaro sendiri direkrut Honda dari KTM pada tahun lalu.
Honda mengorbankan posisi adik Marc Marquez, Alex Marquez, yang kala itu bahkan belum menjalani balapan debutnya di MotoGP.
Karakter pejuang yang dimiliki Espargaro menjadi alasan Alberto Puig percaya pembalap Spanyol itu akan meraih kesuksesan bersama Honda yang memiliki motor 'sulit' seperti KTM.
Espargaro meraih hasil cukup oke pada balapan pertama bersama Repsol Honda dengan finis di posisi kedelapan pada seri MotoGP Qatar.
Baca Juga: Pujian Tinggi Lorenzo kepada Quartararao, 'Sekarang Saya Bukan Pembalap Yamaha Terakhir yang Juara'
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Boxrepsol.com |
Komentar