BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, menyatakan jeda waktu yang singkat di antara pertandingan membuat timnya tidak bisa bermain maksimal.
Persija harus mengakui keunggulan Persebaya pada pekan kesembilan Liga 1 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (26/10/2021).
Persebaya berhasil mengunci kemenangan 1-0 lewat gol dari Tasei Marukawa pada menit ke-25.
Kemenangan ini sekaligus menambah catatan Bajul Ijo yang belum bisa dikalahkan Persija selama tiga tahun.
Baca Juga: Teriakan Ancelotti Bikin Bocah Ajaib Brasil Menggila dan Ngerepotin Barcelona
Terkait kekalahan timnya, pelatih Persija, Angelo Alessio, menilai jika fisik pemain sudah mencapai titik maksimal.
Hal ini menjadi salah satu faktor timnya tidak bermain maksimal karena masa recovery atau pemulihan yang singkat.
Persija hanya punya waktu empat hari setelah bertanding melawan Madura United (22/10/2021).
"Mengenai jeda waktu dari pertandingan satu ke pertandingan lain yang singkat, hal itu sebenarnya sangat kompleks."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar