Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tinggalkan Catatan Minor di Dua Pertandingan, Bali United Siap Lanjutkan Tren Positif

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 28 Oktober 2021 | 09:00 WIB
Manajer Bali United, Stefano Cugurra, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Manajer Bali United, Stefano Cugurra, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021.

BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menilai konsentrasi dan ketenangan tim jadi kunci kemenangan mereka atas PSS Sleman.

Bali United akhirnya bisa kembali meraih kemenangan setelah dalam dua pertandingan sebelumnya  menerima kekalahan.

Skuad Serdadu Tridatu harus menyerah saat bertanding melawan PSM Makassar (1-2) dan Bhayangkara FC (1-2).

Tetapi, setelah deretan hasil minor tersebut, mereka bisa bangkit dan kembali meraih kemenangan saat bertanding melawan PSS Sleman.

Bertanding di Stadion Manahan, Solo, Rabu (27/10/2021), Bali United mengunci kemenangan 2-0 lewat gol dari Melvin Platje (menit ke-47) dan Eber Bessa (72').

Baca Juga: Jadwal French Open 2021 - Fajar/Rian Buka Perjuangan Indonesia, Marcus/Kevin Tampil Terakhir

Menghadapi PSS Sleman, juru taktik Bali United, Stefano Cugurra, menilai kemenangan diraih dengan tidak mudah.

Menurutnya, pasukan Super Elja yang memiliki catatan kurang apik di pertandingan sebelumnya membuat mereka memiliki motivasi lebih besar untuk menang.

"Kami sebelum pertandingan sudah tahu PSS Sleman benar-benar butuh poin, tidak mau kalah."

"Mereka datang dengan hasil kurang bagus. Kami juga situasinya sama, dari dua pertandingan hasilnya kurang bagus," kata Stefano Cugurra pada konferensi pers setelah laga melawan PSS Sleman, Rabu (27/10/2021).

Baca Juga: Hindarkan Tim dari Kekalahan Lawan Arema FC, Pelatih Persita Apresiasi Pencetak Gol Menit Akhir

Pelatih yang biasa disapa Teco ini menjelaskan jika timnya bermain lebih disiplin.

Apalagi, lini depan mereka lebih banyak menyerang dan membuat peluang.

"Kami punya konsentrasi lebih tinggi, kami lebih tenang sehingga bisa main lebih bagus."

Baca Juga: Sudah Kalah 2 Kali di Kandang, Massimiliano Allegri Tak Kenal Juventus 

Teco menambahkan pada babak pertama, Bali United mendominasi pertandingan walaupun tidak mencetak gol.

Pada babak kedua, setelah Eber Bessa masuk menggantikan Kadek Agung, pemainan skuad Serdadu Tridatu lebih optimal dan menciptakan banyak peluang.

"Di babak pertama kami belum cetak gol tetapi menguasai pertandingan, lebih menyerang daripada PSS Sleman."

"Lalu di babak kedua waktu Eber masuk, di dalam tengah lapangan ada perubahan sangat bagus buat tim. Dia bisa cetak gol, juga kasih umpan buat Melvin cetak gol hari ini," jelasnya.

Baca Juga: Dipecat Barcelona, Ronald Koeman Bawa Pulang Rp 98 Miliar, Bisa Buka 250 Minimarket

Untuk pertandingan selanjutnya, pelatih asal Brasil ini menilai jika masih banyak hal yang harus dievaluasi timnya.

Terutama pada penyelesaian akhir yang terlihat di babak pertama di mana Bali United tidak bisa memanfaatkan peluang dengan maksimal.

"Semua pertandingan pasti ada yang bagus dan ada yang kurang. Yang bagus tetap harus kami jalankan, yang kurang harus kami perbaiki di dalam latihan," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X