Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Tak Pikirkan Gap Kemampuan demi Timnas U-23 Indonesia Lebih Percaya Diri di Leg Kedua Lawan Australia

By Bagas Reza Murti - Kamis, 28 Oktober 2021 | 17:50 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai timnya latihan di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai timnya latihan di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong optimistis anak asuhnya masih bisa memenangi laga leg kedua melawan Australia, Jumat (29/10/2021) mendatang.

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong menatap laga leg kedua melawan Australia di babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2022, dengan sikap optimistis.

Timnas U-23 Indonesia harus mengakui keunggulan Australia dengan skor 2-3 pada laga leg pertama yang diadakan pada Selasa (26/10/2021).

Artinya, pada laga leg kedua yang diadakan Jumat (29/10/2021), Indonesia mesti mencatat kemenangan dengan selisih 2 gol utnuk lolos ke Piala Asia U-23 2022.

Aturan gol tandang tak berlaku dalam babak kualifikasi ini, serta jika agregat imbang maka pertandingan akan dilanjutkan ke babak adu penalti.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Xavi Sepakat ke Barcelona, Bawa Saudaranya ke Tim Kepelatihan dan Siap Pisah dengan Al Sadd

Hal ini yang membuat Indonesia masih punya peluang terbuka karena tak perlu memikirkan gol tandang yang telah dicetak Australia.

Sepemikiran dengan Shin Tae-yong, yang juga optimistis jelang laga leg kedua melawan Australia.

Pelatih asal Korea Selatan itu menyingkirkan jauh-jauh pikiran soal gap kemampuan antara timnas U-23 Indonesia dan Australia.

Untuk itu, ia menuntut anak asuhnya lebih percaya diri lagi pada laga leg kedua.

"Sepanjang lawan yang tidak bisa dihindari, saya menghapus perbedaan ranking di pikiran saya," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari media Korea Selatan, MSN dalam wawancara Kamis (28/10/2021).

"Para pelatih akan menyiapkan dan membantu pemain meraih kepercayaan diri."

"Australia tentu saja tim yang kuat. Saya bersyukur para pemain tak menyerah hingga laga berakhir," tambahnya.

Baca Juga: Hasil Drawing Piala Asia 2022 - Timnas Putri Indonesia Segrup dengan Australia dan 2 Rival ASEAN

Pemain timnas U-23 Indonesia, Gunansar Mandowen, saat lawan Australia U-23
AFC
Pemain timnas U-23 Indonesia, Gunansar Mandowen, saat lawan Australia U-23

Menurut Shin Tae-yong, Timnas U-23 Indonesia masih dalam fase berkembang.

Ia melihat kemauan para pemain yang juga ingin lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2022.

"Indonesia masih dalam fase meningkatkan kemampuan. Dalam persiapan, kami memainkan laga ujicoba melawan Tajikistan (menang 2-1) dan Nepal (menang 2-0)," ujar Shin Tae-yong.

"Kami perlu melanjutkan tren itu melawan Australia."

"Para pemain punya keinginan untuk melakukannya," tambahnya.

Sebelumnya, Shin Tae-yong menilai anak asuhnya kalah mental duluan pada laga leg pertama melawan Australia.

"Padahal pemain kita mempunyai kemampuan baik," kata Shin Tae-yong dikutip BolaSport.com dari laman PSSI.

Baca Juga: Pelatih Bhayangkara FC Bersaing dengan Legenda Man United dan Asisten Thomas Tuchel untuk Jadi Juru Taktik Cardiff City

"Tapi karena takut duluan, jadinya tidak bisa menunjukkan performa yang baik."

"Untuk secara mental, para pemain lebih baik karena walau kebobolan dua gol, tetap kejar sampai akhir pertandingan."

"Sekarang harus lebih percaya diri, agar bisa mendapatkan kemenangan pada leg kedua nanti," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : msn.com/ko-kr
REKOMENDASI HARI INI

Inter Milan Klub Terbaik di Dunia, Simone Inzaghi Punya 1.000 Senjata dengan Bongkar Pasang Skuad

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136