Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Persija Jakarta Bahagia Cetak Gol untuk Timnas U-23 Indonesia di Laga Debutnya

By Rinaldy Azka Abdillah - Kamis, 28 Oktober 2021 | 23:15 WIB
Striker timnas Indonesia, Taufik Hidayat, sedang menendang bola dalam sesi latihan di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker timnas Indonesia, Taufik Hidayat, sedang menendang bola dalam sesi latihan di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.

BOLASPORT.COM - Pemain timnas U-23 Indonesia, Taufik Hidayat merasa bahagia usai dirinya mencetak gol debut untuk Garuda Muda.

Taufik Hidayat sukses mencetak gol kala timnas U-23 Indonesia dikalahkan oleh Australia 2-3.

Kala itu pemain Persija Jakarta tersebut mencetak gol untuk timnas U-23 Indonesia pada menit ke-84.

Berkat golnya itu timnas U-23 Indonesia hanya tertinggal satu gol saja dari Australia.

Baca Juga: RANS Cilegon Hampir Kalah, Raffi Ahmad Akui Sempat Deg-degan

Sebelumnya, timnas U-23 Indonesia telah tertinggal 1-3 dari tim berjulukan The Olyroos itu.

Beruntung pergantian pemain yang dilakukan oleh Shin Tae-yong membuahkan hasil.

Taufik Hidayat baru masuk untuk menggantikan Bagus Kahfi jelang menit 80-an.

Baru beberapa menit bermain, Taufik pun langsung mencetak gol ke gawang Australia.

Atas gol itu, Taufik Hidayat mengaku bahagia dengan apa yang diraihnya.

Baca Juga: Kapten Timnas Wanita Indonesia Kaget Satu Grup dengan Tim Kuat di Piala Asia

Dirinya pun berharap ke depannya dapat terus mencetak gol untuk Garuda Muda.

“Tentunya Alhamdulillah saya bangga bisa mencetak gol di laga debut bersama timnas. Semoga ke depannya bisa lebih percaya diri dan lebik baik lagi,” katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Kamis (28/10/2021).

Meski begitu, Taufik tak memungkiri masih banyak yang harus diperbaiki dari dirinya.

Untuk itu di leg kedua nanti dirinya siap bekerja lebih keras.

Baca Juga: Timnas Putri Indonesia Huni Grup B Piala Asia Wanita 2022, Rudy Eka: Harus Bekerja Lebih Keras Lagi

Dia berharap dapat menerapkan permainan yang lebih baik lagi.

“Terkait evaluasi mungkin lebih kerja keras lagi buat ke depannya dan semoga bisa lebih baik lagi,” tuturnya.

Dalam prosesnya, Taufik Hidayat mengakui tak menemui kesulitan kala beradaptasi dengan tim.

Terbukti kala dirinya memasuki lapangan, eks pemain Persikab Kabupaten Bandung itu langsung nyetel dengan pemain lainnya.

Baca Juga: Target Catat Kemenangan Kembali, Barito Putera Siap Terapkan Rotasi Lawan Persela

Untuk di leg kedua nanti ia juga cukup optimistis menghadapi Australia.

Terlebih dikatakannya para pemain sudah memahami strategi yang diterapkan oleh Shin Tae-yong.

“Kalau buat adaptasi Alhamdulillah tidak ada kesulitan, semua berjalan lancar."

"Kami pun mudah mengerti dengan strategi coach Shin Tae-yong,” tutupnya.

Baca Juga: Keributan di Akhir Laga Bhayangkara FC Vs Persib Berujung Hukuman dari Komdis PSSI

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Hugo Hardianto Wijaya
Sumber : persija.id
REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 - Mayoritas Debutan, Hanya Tiga Nama yang Pernah Tampil di Edisi Sebelumnya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136