Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zulkifli Syukur Absen, Pelatih PSM Makassar Tak Khawatir Pertahanan Tim Lemah

By Wila Wildayanti - Minggu, 31 Oktober 2021 | 12:45 WIB
Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija, sedang memberikan arahan kepada para pemainnya dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija, sedang memberikan arahan kepada para pemainnya dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021.

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija mengaku tak mengkhawatirkan lini pertahanan tim meski Zulkifli Syukur dipastikan absen dalam laga melawan Persita Tangerang.

PSM Makassar akan menghadapi Persita Tangerang dalam laga pekan kesepuluh Liga 1 2021/2022, di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (1/11/2021).

Untuk menghadapi laga ini, PSM Makassar menargetkan kemenangan agar bisa menuju papan atas klasemen.

Baca Juga: Belgian International Challenge 2021 - Gelar Ke-2 Pramudya/Yeremia Usai Menangi Duel Sesama Indonesia

Sebab tim berjulukan Juku Eja tersebut saat ini sedang berada di posisi ke-9 klasemen sementara Liga 1.

Berbeda dengan lawannya yakni Persita Tangerang yang tepat berada di atasnya dengan mengemas poin yang sama yakni 13 dan hanya selisih gol saja.

Baca Juga: Milomir Seslija Bicara soal Persiapan Jelang PSM Makassar vs Persita Tangerang

Selain itu, alasan PSM untuk meraih kemenangan tentu karena dalam laga terakhirnya mereka dipaksa berbagi poin setelah imbang 0-0 atas Tira Persikabo.

Setelah gagal menang, tentu saja tim pelatih telah melakukan evaluasi untuk bisa tampil lebih baik lagi ke depannya.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Senang Sudah Tunaikan Tugas saat Lawan Spurs

Namun, dalam persiapan menghadapi Persita itu, PSM harus menerima kenyataan.

Kenyataan yang harus diterima tim asal Kota Makassar itu yakni soal absennya pemain andalan tim Zulkifli Syukur.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Comeback 2 Kali, Persija Jakarta Imbang Lawan Persik

Mantan pemain Arema FC itu diharuskan absen karena menerima akumulasi kartu.

Sebelumnya, Zulkifli menerima kartu kuning saat melawan Persebaya Surabaya, Borneo FC, dan Tira Persikabo.

Sehingga dia dipaksa untuk absen pada laga melawan Persita Tangerang ini.

Baca Juga: Pelatih Persib Akui Henhen dan Zalnando sudah Menjawab Kepercayaannya dengan Sangat Baik

Abesnnya Zulkifli Syukur ini tentu saja menimbulkan kekhawatiran untuk tim.

Bagaimana tidak? Zulkifli memiliki peran penting di lini pertahanan PSM selama dibawah kepelatihan Milomir Seslija ini.

Ia selalu masuk dalam jajaran starter dan sudah menjadi andalan tim hingga saat ini.

Baca Juga: Hasil Lengkap French Open 2021 - Beda Nasib Marcus/Kevin dan Momota, Satu Kena Zonk Setelah Susah-susah Capai Semifinal

Ditambah lagi PSM sudah kebobolan 11 gol dari sembilan pertandingan dan baru pertama kali clean sheet saat melawan Tira Persikabo.

Hal itu ternyata tak membuat Milomir Seslija khawatir.

Menurutnya, absennya pemain berusia 37 tahun itu tak akan berpengaruh banyak untuk PSM.

Baca Juga: Kebobolan Gol Tak Terduga-duga, Liverpool Unggul Tipis atas Brighton di Babak I

Bahkan Seslija dengan percaya diri mengatakan bahwa ia tak khawatir lini pertahanan tim akan menjadi lemah dengan absennya Zulkifli.

“Saya tidak berpikir kami akan menjadi pertahanan tim lemah karena Zulkifli Syukur tidak hadir,” ujar Milomir Seslija dalam jumpa pers yang turut dihadiri BolaSport.com.

Bek sayap kanan PSM Makassar, Zulkifli Syukur, sedang menguasai bola dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kanan PSM Makassar, Zulkifli Syukur, sedang menguasai bola dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021.

Pelatih asal Bosnia itu bahkan menegaskan bahwa PSM selama ini tak hanya mengandalkan satu pemain saja.

Maka dari itu ia tak khawatir, meski nantinya posisi Zulkifli diganti oleh pemain lain.

Karena PSM para pemain tetap akan tampil dengan maksimal, walaupun Milomir mengaku ada beberapa posisi yang masih lemah.

Baca Juga: Hasil Lengkap UFC 267 - Veteran Tua Bikin Kejutan, Petr Yan Raih Gelar Interim

Tapi, ia percaya apabila para pemain tampil dengan rapi dan bagus hasil maksimal tetap akan didapatkan PSM nantinya.

Untuk itu, mantan pelatih Arema FC itu meminta agar para pemain tetap memberikan yang terbaik siapapun yang akan bermain nantinya.

Baca Juga: Butuh 14 Jam Tanpa Absen, Wander Luiz Akhirnya Samai Catatan Gol di Liga 1 2020

“Saya punya cukup pemain untuk menggantikan (Zulkifli),” kata pelatih berusia 57 tahun tersebut.

“Memang di beberapa posisi kompetisi antar posisi itu kurang kuat, namun kita tetap percaya bahwa siapapun pemain yang akan menggantikan akan tampil baik,” tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Performa Barcelona Disebut Lionel Messi Spektakuler, Hansi Flick Merasa Terhormat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X