BOLASPORT.COM - Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida mengatakan bahwa para pemainnya siap tempur menghadapi Madura United.
Arema FC akan menghadapi Madura United dalam laga pekan kesepulih Liga 1 2021/2022, di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Senin (1/11/2021).
Arema FC masih dalam tren positif untuk menghadapi Madura United kali ini karena mereka memiliki catatan belum pernah terkalahkan.
Baca Juga: Gagal Menang Lawan Tim Papan Bawah, Ini Dalih Pelatih Interim Barcelona
Tim berjulukan Singo Edan itu dalam enam laga terakhir belum pernah menelan kekalahan sama sekali.
Mereka tertcatat meraih empat kemenangan dan dua kali imbang.
Baca Juga: Tekuk Tira Persikabo, Bhayangkara FC Usir Persib dari Puncak Klasemen
Dengan catatan itu, tentunya Arema FC tampil lebih percaya diri pada laga kali ini, walaupun tim pelatih mengaku masih ada yang diperbaiki dari laga sebelumnya.
Eduardo Almeida mengaku bahwa para pemainnya sudah dalam kondisi siap untuk menghadapi Madura United.
Baca Juga: Demi Kalahkan Arema FC, Madura United Diminta Bekerja Keras dan Waspada
Mantan pelatih Semen Padang FC itu mengaku bahwa melawan Madura United akan menjadi laga yang sulit.
Namun, pihaknya telah mempersiapkan tim dengan baik agar bisa mengamankan tiga poin penuh dari tim berjulukan Sape Kerrab tersebut.
Baca Juga: Meski Man United Bangkit dan Menang, Solskjaer Belum Bisa Lupakan Kekalahan Tragis dari Liverpool
“Selama persiapan fokus kami untuk menghadapi pertandingan besok, karena kami tahu kami akan melawan tim yang bagus,” ujar Eduardo Almeida dalam jumpa pers yang turut dihadiri BolaSport.com, Minggu (31/10/2021).
“Ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Tapi kami tahu apa yang harus kami lakukan dan kami pun siap melakukan segalanya untuk bisa mengamankan tiga poin,” ucapnya.
Baca Juga: Ditahan Imbang Persik, Pelatih Persija Angelo Alessio Tetap Gembira
Pelatih asal Portugal itu bahkan enggan memikirkan catatan di masa lalu.
Menurut Almeida yang terpenting saat ini adalah tim bisa fokus menghadapi laga besok.
Untuk itu, ia mengaku bahwa pihaknya telah melakukan analisis permainan Madura United dan sudah mengantongi kekuatan tim lawan.
“Sudah kami katakan bahwa kami tidak fokus pada hal itu. Yang menjadi fokus kami adalah permainan untuk besok,” katanya.
Sementara itu, Dendi Santoso pun mengaku bahwa para pemain dalam keadaan siap untuk melawan Madura United.
Menurutnya, latihan telah dilakuakn dengan baik, sehingga dalam laga nanti para pemain hanya tinggal menjalankan intruksi pelatih.
Baca Juga: Ditahan Imbang Persik, Pelatih Persija Angelo Alessio Tetap Gembira
Pemain berusia 31 tahun itu juga mengaku akan mewaspadai semua pemain Madura United yang dinilai berbahaya bukan hanya mewaspadai pemain seperti Jaimerson Xavier saja.
Ia pun bertekad untuk bisa memberikan yang terbaik dalam laga melawan tim asal Pulau Garam tersebut.
Baca Juga: Bek Timnas Indonesia Telan Pil Pahit, Klubnya Dibobol 4 Gol tanpa Balas di Piala Malaysia
“Rata-rata semua pemain madura harus kami waspadai dan semua yakin dengan kemampuan kami sendiri,” tutur Dendi Santoso.
“Insya Allah kami bisa memberikan yang terbaik untuk pertandingan besok. Jadi kami harus kerja maksimal sampai 90 menit.”
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar