Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Wakil Indonesia pada Hylo Open 2021 - Apa Itu Istirahat, Marcus/Kevin dkk Tanding Lagi Pekan Ini

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 1 November 2021 | 09:40 WIB
Dari kiri: Anthony Sinisuka Ginting, Fajar Alfian, Marcus Fernaldi Gideon menjalani latihan jelang Sudirman Cup 2021. Fajar dan Marcus menjadi  bagian dari pemain Indonesia yang belum diistirahatkan dan masih akan bertanding pada pekan ini.
BADMINTON INDONESIA
Dari kiri: Anthony Sinisuka Ginting, Fajar Alfian, Marcus Fernaldi Gideon menjalani latihan jelang Sudirman Cup 2021. Fajar dan Marcus menjadi bagian dari pemain Indonesia yang belum diistirahatkan dan masih akan bertanding pada pekan ini.

BOLASPORT.COM - Menjaga kondisi fisik menjadi tantangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dkk. pada Hylo Open 2021 yang digelar pekan ini.

Petualangan para pebulu tangkis Indonesia di Benua Biru akan berlanjut ke Kota Saarbruecken di Jerman untuk turnamen Hylo Open 2021.

Hylo Open 2021 sebelumnya bernama Saarlorlux Open. Selain pergantian nama, turnamen ini juga naik level dari World Tour Super 300 menjadi Super 500.

Meski secara level turnamen lebih rendah daripada French Open dan Denmark Open, Hylo Open tetap menghadirkan tantangan tersendiri bagi wakil Indonesia.

Baca Juga: Hasil Lengkap Final French Open 2021 - Jepang Dominan, Marcus/Kevin Gagal Juara

Tantangan besar terutama hadir kepada lima wakil Indonesia yang belum beristirahat sejak diikutsertakan pada Sudirman Cup 2021 pada akhir September lalu.

Mereka adalah Gregoria Mariska Tunjung, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.

Hylo Open 2021 akan menjadi turnamen kelima mereka dalam rentang waktu enam pekan!

Tenaga yang sudah terkuras pun menjadi salah satu penyebab kekalahan Marcus/Kevin pada final French Open 2021 yang berlangsung Minggu (31/10/2021) kemarin.

Baca Juga: Hasil Final French Open 2021 - Marcus/Kevin Berakhir sebagai Runner-up

"Tenaga Marcus/Kevin sudah habis, mereka bertanding enam pekan non-stop," tutur kepala pelatih ganda putra, Herry Iman Pierngadi, dikutip dari Badminton Indonesia.

"Fokus, konsentrasi sudah menurun. Gerakan kaki sudah tidak cepat lagi, tenaga tangan pun menurun,"

"Top form mereka waktu lawan Fajar/Rian di semifinal, tadi (final), performa mereka sudah turun, sedangkan lawan masih fresh, tenaganya baru."

"Mereka (Marcus/Kevin) sudah maksimal lah, sampai final dengan kondisi seperti ini," kata Herry menjelaskan.

Baca Juga: Herry IP Sebut Marcus/Kevin Sudah Maksimal pada French Open 2021

Para pemain patut berhati-hati. Sebab, bukan kelelahan saja yang mereka hadapi dalam agenda turnamen yang padat tetapi juga risiko cedera.

Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie tumbang duluan pada Denmark Open 2021 sehingga kembali ke Indonesia lebih dahulu.

Sebagian pemain top pun memilih menepi pada Hylo Open 2021.

Sebab, masih ada turnamen besar lain pada sisa tahun seperti Indonesia Open dan World Tour Finals di Indonesia pada November dan Kejuaraan Dunia di Spanyol pada Desember.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik dari Rangkaian Pertandingan Final French Open 2021

Indonesia untungnya masih memiliki amunisi lain yang berada dalam kondisi lebih segar.

Selain lima kontestan yang sudah disebutkan, ada 10 wakil tanah air lain lainnya yang akan berlaga pada Hylo Open 2021.

Seberapa jauhkan para pemain Indonesia akan melangkah?

Hylo Open 2021 akan berlangsung pada 2-7 November di Saarlandhalle Saarbruecken, Saarbruecken, Jerman.

Baca Juga: Belgian International Challenge 2021 - Gelar Ke-2 Pramudya/Yeremia Usai Menangi Duel Sesama Indonesia

Daftar Wakil Indonesia pada Hylo Open 2021

Tunggal Putra
-------------
Tommy Sugiarto

Tunggal Putri
-------------
Gregoria Mariska Tunjung (6)
Ruselli Hartawan

Ganda Putra
-------------
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1)
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2)
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (3)
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Pramudya Kusumawardana

Ganda Putri
-------------
Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto
Nita Violina Marwah/Putri Syaikah

Ganda Campuran
-------------
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (2)
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (5)
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso

*daftar kontestan masih bisa berubah

Baca Juga: 3 Turnamen Bulu Tangkis Internasional di Bali Akan Terapkan Sistem Gelembung

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : BWFBadminton.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X