BOLASPORT.COM - Borneo FC dihadapkan dengan PSS Sleman pada pekan ke-10 Liga 1 2021, di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, Senin (1/11/2021).
Pada pertemuan kali ini, kedua tim sangat membutuhkan sebuah kemenangan.
Khususnya untuk menaikkan kepercayaan diri para pemain.
Seperti yang diketahui, baik Borneo FC dan PSS Sleman sama-sama menelan kekalahan pada pekan lalu.
Borneo FC dikalahkan Bhayangkara FC dengan skor 1-2.
Baca Juga: Joan Mir Gondok Gagal Pertahankan Gelar Juara Dunia MotoGP
Sedangkan PSS Sleman tumbang di tangan Bali United lewat skor 0-2.
Terkait persiapan, Borneo FC bisa dikatakan lebih baik dari PSS Sleman.
Pelatih Borneo FC, Risto Vidakovic menegaskan seluruh pemainnya siap tampil.
"Kami tidak ada masalah untuk cedera atau kartu, semua pemain siap," kata Risto.
Baca Juga: Usia 40 Tahun Cuma Angka, Zlatan Ibrahimovic Belum Ada Rencana Gantung Sepatu
Apa yang dikatakan Risto pun terbukti.
Borneo FC menurunkan skuad terbaiknya untuk menghadapi PSS Sleman.
Nama-nama seperti Javlon Guseynov, Jonathan Bustos, hingga Fransisco Torres dimainkan sejak menit awal.
Baca Juga: Merendah, Marquez Sebut Rossi Hadapi Lawan yang Lebih Susah Saat Juarai MotoGP
Dari sisi PSS Sleman, Dejan Antonic masih memercayakan Miswar Saputra di bawah mistar gawang.
Di lini pertahanan Elang Jawa, nama Arthur Irawan kembali menghiasi daftar sebelas pemain pertama.
Di saat bersamaan, nama Bagus Nirwanto kembali menghilang setelah pekan lalu tidak bermain.
Di lini depan, Dejan menduetkan Irfan Jaya, Irkham Mila dan Arsyad Yusgiantoro.
Untuk lebih jelasnya berikut susunan pemain Borneo FC versus PSS Sleman:
Borneo FC: 31-Gianluca Pandeynuwu; 19-Javlon Guseynov, 74-Rifad Marasabessy, 4-Wildansyah; 12-Hendro Siswanto, 10-Jonathan Bustos, 15-Leo Guntara, 8-Nuriddin Davronov, 28-Terens Puhiri, 23-Wawan Febrianto, 9-Fransisco Torres
Cadangan: 21-Pualam Bahari, 13-Andika Kurniawan, 2-Marckho Sandi, 27-Safrudin Tahar, 90-M Sihran, 80-Paulo Sitanggang, 22-Sultan Samma, 33-Wahyudi Hamisi, 86-Boaz Solossa, 39-Guy Junior.
Pelatih: Risto Vidakovic.
PSS Sleman: 33-Miswar Saputra; 2-Aaron Evans, 8-Arthur Irawan, 4-Fandry Imbiri, 7-Fitra Ridwan, 27-Irkham Mila, 23-Kim Jeffrey Kurniawan, 51-Mario Mislac, 11-Arsyad Yusgiantoro, 69-Derry Rachman, 41-Irfan Jaya
Cadangan: 30-Adi Satryo, 5-Asyraq Gufron, 19-Dendi Agustian, 77-Jepri Kurniawan, 66-Misbakus Solikin, 14-Ocvian Chanigio, 44-Wahyu Boli, 6-Wahyu Sukarta, 37-Bagas Umar, 45-Hokky Caraka
Pelatih: Dejan Antonic.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar