BOLASPORT.COM - Liverpool dilaporkan turut meramaikan perburuan striker gagal Real Madrid, Luka Jovic.
Luka Jovic mengalami masa sulit sejak kepindahannya dari Eintracht Frankfurt menuju Real Madrid pada musim panas 2019.
Dua tahun membela Real Madrid, Luka Jovic tercatat hanya sanggup mencetak dua gol dalam 38 penampilan di lintas kompetisi.
Padahal mahar yang dikeluarkan Madrid untuk memboyong Jovic dari Eintracht Frankfurt mencapai 60 juta euro (sekitar Rp 994 miliar).
Baca Juga: Kembali ke Juventus adalah Keputusan Keliru bagi Massimiliano Allegri
Oleh karena itu, Jovic telah dicap sebagai pemain gagal oleh El Real.
Di sisi lain, runner-up Liga Spanyol 2020-2021 tersebut juga terus-terusan dikaitkan dengan kepindahan penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe.
Kylian Mbappe diprediksi bakal diboyong Madrid dengan status bebas transfer pada musim panas 2022.
Hal ini tentu saja bisa mengakhiri karier Jovic di Liga Spanyol lebih cepat.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | sportskeeda.com, Fichajes.net |
Komentar