BOLASPORT.COM - Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, menyebut kalau Manchester United adalah tim yang kuat, tetapi masih belum konsisten.
Manchester United akan kembali berlaga di ajang Liga Champions 2021-2022.
Pada matchday keempat Grup F ini, Manchester United akan menghadapi tim underdog asal Italia, Atalanta.
Sebelumnya, Manchester United sudah pernah membungkam Atalanta pada matchday ketiga di Stadion Old Trafford.
Dalam laga tersebut, Setan Merah berhasil membungkam La Dea dengan skor tipis 3-2.
Baca Juga: Kemenangan atas Tottenham Hotspur Hanya Menunda Pemecatan Ole Gunnar Solskjaer
Meski demikian, kebobolan dua gol di kandang sendiri tentu bukan catatan yang apik bagi Manchester United.
Terlebih lagi, komposisi skuad Atalanta jelas jauh berada di bawah Manchester United.
Kondisi itu yang harus menjadi catatan bagi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
Apalagi penampilan Manchester United tengah menjadi sorotan karena tidak konsisten pada musim 2021-2022.
Di laga Liga Inggris terakhir, Manchester United berhasil membungkam Tottenham Hotspur dengan skor 3-0.
Baca Juga: Barcelona Siap Akhiri Mimpi Buruk Donny van de Beek di Man United
Akan tetapi, Harry Maguire dkk sempat dibantai Liverpool dengan skor 0-5 di Old Trafford pada pekan sebelumnya.
Hal tersebut rupanya juga diamati oleh pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, yang akan menjadi lawan Manchester United.
Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Gasperini memberikan pandangannya soal performa Manchester United saat ini.
Menurut Gasperini, kondisi Manchester United saat ini berbeda dari Manchester City dan Liverpool.
Bagi Gasperini, Manchester United adalah tim yang sedang dalam proses membangun.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Tottenham Hotspur Resmi Pecat Nuno Espirito Santo
Selain itu, Manchester United memang merupakan sebuah klub yang kuat, tetapi masih belum konsisten.
"Ketika kami bertemu Liverpool dan City, mereka berada di puncaknya. Mereka terorganisasi, solid, dan dengan identitas yang jelas," kata Gasperini.
"Bagi saya, United terlihat seperti tim yang sedang dibangun. Namun, mereka memiliki potensi besar, mereka belum konsisten, tetapi mereka masih tim yang sangat kuat," ujar Gasperini melanjutkan.
Pelatih asal Italia itu juga sempat mengomentari pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
Isu pemecatan Solskjaer memang sudah menyebar ke berbagai pihak, termasuk Gasperini.
Baca Juga: Kesuksesan Manchester United di Tottenham adalah Pemecatan yang Tertunda bagi Solskjaer
Meski demikian, Gasperini memuji kinerja Solskjaer saat mengantarkan Manchester United menjadi runner-up Liga Inggris musim 2020-2021.
Sekali lagi, Gasperini menyebut Manchester United sebagai klub yang berpotensi besar menjadi juara, tetapi tidak konsisten.
"Solskjaer melakukan pekerjaan yang hebat tahun lalu, bahkan sekalipun United berada di urutan kedua," ujar Gasperini.
"Man United memiliki potensi besar, tetapi mereka tidak selalu konsisten. Namun, mereka akan mencapai target mereka juga di Premier League," tutur Gasperini lagi.
Atalanta akan menjamu Manchester United di Gewiss Stadium pada Selasa (2/11/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 WIB.
Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Fotokopi Taktik Antonio Conte, Man United sudah Ditunggu Neraka Final Kedua
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | football italia |
Komentar