BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain tidak akan diperkuat Lionel Messi pada pertandingan Liga Champions melawan RB Leipzig.
Paris Saint-Germain akan melawat ke markas RB Leipzig di Red Bull Arena, Leipzig, Jerman, Kamis (4/11/2021) dini hari WIB.
Kedua klub bersua pada laga matchday 4 Grup A Liga Champions.
Sebelumnya, PSG sudah lebih dulu menjamu RB Leipzig pada matchday 3, 20 Oktober 2021.
PSG saat itu menang tipis 3-2. Lionel Messi memberikan kontribusi penting lewat dua golnya pada menit ke-67 dan penalti pada menit ke-74.
Namun, PSG tidak bisa kembali mengandalkan La Pulga dalam kunjungan balasan ke Jerman.
Berita yang dikutip BolaSport.com dari ESPN menyebutkan Lionel Messi tidak masuk ke daftar skuad PSG untuk melawan Leipzig.
Ia mengalami masalah otot saat PSG melawan Lille dalam lanjutan Liga Prancis, Sabtu (30/10/2021).
Baca Juga: Pusing Hidup di Paris, Lionel Messi Kangen Tinggal di Barcelona
Ia pun sudah melewatkan sesi latihan sebelum laga itu berlangsung.
Posisi Lionel Messi di skuad Mauricio Pochettino akan digantikan oleh Mauro Icardi.
Di sisi lain, PSG mendapat kabar baik soal Kylian Mbappe.
Baca Juga: Barcelona Babak Belur, Lionel Messi Tetap Optimistis karena 3 Pemain
Mbappe diperkirakan bisa turun membela PSG dalam laga kontra RB Leipzig.
Sebelumnya, ia absen melawan Lille karena infeksi tenggorokan dan hidung.
PSG sendiri akan melakoni pertandingan melawan RB Leipzig dalam posisi lebih diunggulkan.
Les Parisiens membuka kemungkinan lolos ke babak 16 Besar jika kembali meraih kemenangan.
PSG saat ini memuncaki klasemen sementara Grup A dengan 7 poin dari 3 pertandingan.
Adapun RB Leipzig terpuruk di dasar klasemen tanpa poin setelah selalu kalah pada 3 matchday awal.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | ESPN |
Komentar