BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo tutup mata karena De Gea blunder keterlaluan, Man United membisu di markas Atalanta.
Cristiano Ronaldo tak habis pikir melihat kesalahan fatal David de Gea yang membuat Manchester United kebobolan.
Man United datang ke kandang Atalanta dalam laga Grup F Liga Champions 2021-2022 di Stadio di Bergamo, Selasa (2/11/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA, Atalanta memang tampil lebih mendominasi.
Atalanta memimpin penguasaan bola dengan 58 persen.
Dari segi peluang, Atalanta memiliki 5 yang 1 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Man United mempunyai 8 kesempatan dengan 2 menuju ke gawang.
Mengurung lini belakang Manchester United dari awal pertandingan, Atalanta langsung membuka keran gol pada menit ke-12.
Proses gol Atalanta diawali oleh aksi striker Atalanta, Duvan Zapata.
Zapata mengacak-acak sisi kanan pertahanan Man United.
Baca Juga: Datangi Cristiano Ronaldo Usai Laga, Pelatih Atalanta Minta Ronaldo Pergi ke Neraka
Setelah tiba di kotak penalti tim tamu, Zapata mengirimkan bola datar ke Josip Ilicic.
Tanpa mengontrol bola, Ilicic melepaskan tendangan menyusur tanah kaki kiri ke tengah gawang Man United.
Kiper Man United, David de Gea, bisa membaca arah bola.
Namun, De Gea melakukan blunder memalukan.
Tepisan tangan kanan De Gea malah membuat bola masuk ke sisi kiri gawang Man United. Atalanta unggul 1-0.
Ulah De Gea sampai membuat Ronaldo menutup mata dengan tangan kiri.
Baca Juga: Antonio Conte Resmi Latih Tottenham Hotspur, Ubah Pikiran Meski Dibujuk dari Juni 2021
#ManchesterUnited vs #Atlanta . So what was De Gea doing here pic.twitter.com/v2mvymQs4C
— Reach Ghana Dotcom (@ReachDotcom) November 2, 2021
Tersengat dengan gol tuan rumah, Man United mencoba keluar menyerang.
Man United mendapat peluang bagus pada menit ke-20.
Menerima umpan silang dari Paul Pogba, Cristiano Ronaldo menyundul bola ke sisi kanan gawang Atalanta.
Akan tetapi, tandukan Ronaldo masih melayang tipis di atas gawang Atalanta.
Pada menit ke-38, pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, harus melakukan pergantian yang tak direncanakan.
Bek Man United, Raphael Varane, mesti meninggalkan lapangan karena cedera.
Solskjaer mengganti Varane dengan memasukkan Mason Greenwood.
Manchester United akhirnya menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-45+2.
Mason Greenwood langsung memainkan peran penting dalam gol Man United.
Menerima operan dari Cristiano Ronaldo, Greenwood, yang berada di luar kotak penalti, mengirim umpan cepat kepada Bruno Fernandes.
Fernandes, yang sudah di dalam kotak penalti Atalanta, secara brilian meneruskan umpan Greenwood dengan operan back-heel untuk Cristiano Ronaldo.
Ronaldo menghajar bola dengan sepakan keras kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Skor 1-1 bertahan sampai turun minum.
Lesakan ke gawang Atalanta membuat Ronaldo menyamai prestasi Ole Gunnar Solskjaer.
Cristiano Ronaldo dan Ole Gunnar Solskjaer sama-sama telah menyarangkan 19 gol di Liga Champions untuk Man United.
Atalanta 1-1 Man United (Josip Ilicic 12'; Cristiano Ronaldo 45+1')
Susunan pemain Atalanta dan Man United:
Atalanta (3-4-2-1): 1-Juan Musso; 6-Jose Palomino, 15-Marten de Roon, 28-Merih Demiral; 3-Joakim Maehle, 77-Davide Zappacosta, 11-Remo Freuler, 7-Teun Koopmeiners; 88-Mario Pasalic, 72-Josip Ilicic; 91-Duvan Zapata
Pelatih: Gian Piero Gasperini
Man United (5-3-2): 1-David de Gea; 19-Raphael Varane (11-Mason Greenwood 38'), 5-Harry Maguire, 23-Luke Shaw, 3-Eric Bailly, 29-Aaron Wan-Bissaka; 6-Paul Pogba, 18-Bruno Fernandes, 39-Scott McTominay; 7-Cristiano Ronaldo, 10-Marcus Rashford
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Wasit: Slavko Vincic (Slovenia)
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar