Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Si Mitos Pembuat KO Adesanya Bakal Debut di UFC 268, Sudah Berani Klaim Diri Jadi Striker Terbaik

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 3 November 2021 | 15:45 WIB
Mantan juara dunia kickboxing, Alex Pereira, yang dikenal sebagai satu-satunya petarung yang bisa membuat Israel Adesnya KO akan menjalani debut di UFC pada UFC 268 di Madison Square Garden, New York, AS, Minggu (7/11/2021) pagi WIB.
TWITTER.COM/MVA616
Mantan juara dunia kickboxing, Alex Pereira, yang dikenal sebagai satu-satunya petarung yang bisa membuat Israel Adesnya KO akan menjalani debut di UFC pada UFC 268 di Madison Square Garden, New York, AS, Minggu (7/11/2021) pagi WIB.

BOLASPORT.COM - Israel Adesanya memiliki reputasi sebagai petarung striker terbaik. Namun, mimpi buruknya mengklaim titel itu sudah berpindah tangan.

Satu sosok petarung baru mencuri perhatian pada event pay-per-view (PPV) UFC 268 yang digelar di Madison Square Garden, New York, AS, Minggu (7/11/2021) pagi WIB.

Sosok tersebut adalah Alex Pereira, petarung baru kelas menengah yang akan menjalani debut di ajang UFC.

Desas-desus seputar Pereira berembus sejak UFC dikabarkan telah memberikan kontrak pertarungan pada awal September lalu.

Baca Juga: Kemenangan Comeback Amanda Ribas, Bukti Brutalnya Kelas Jerami UFC

Pasalnya, Pereira merupakan satu-satunya sosok yang pernah membuat KO juara kelas menengah, Israel Adesanya.

Secara kebetulan, The Last Stylebender, julukan Adesanya, tengah mendominasi kelas menengah di UFC.

Adesanya akan mengulang kembali duel dengan lawan yang pernah dikalahkannya, dimulai dari mantan juara kelas menengah, Robert Whittaker.

Pereira sendiri enggan jemawa duluan menganggap dirinya direkrut UFC untuk meramaikan kompetisi di kelas menengah.

Baca Juga: Hasil ONE Championship: Nextgen - Stamp Fairtex dan Ritu Phogat Lolos ke Final Grand Prix Atomweight

Mantan juara dunia Glory Kickboxing itu ingin membuktikan kemampuannya terlebih dahulu saat menghadapi Andreas Michailidis pada akhir pekan ini.

"Saya pikir alasan UFC mendatangkan saya sama seperti untuk petarung lain," ujar Pereira dalam wawancara virtual dengan BolaSport Network.

"Yaitu, supaya bekerja dan mendapatkan kesempatan. Setelah Sabtu nanti, mudah-mudahan UFC akan melihat sesuatu yang lain di kelas menengah."

Pereira juga enggan sesumbar menyebut ada di peringkat berapa dia seharusnya berada dalam rangking penantang gelar kelas menengah.

Baca Juga: Islam Makhachev Ejek Israel Adesanya Karena Temannya Kalah di UFC 267

Cuma ada satu hal yang bisa membuat Pereira percaya diri, yaitu keunggulannya dalam striking (tendangan dan pukulan).

Pereira pun berani mengklaim dirinya lebih baik daripada Adesanya yang disebut-sebut sebagai striker terbaik di UFC saat ini.

"Kalau ada klasemen yang khusus striking, saya jelas ada di peringkat pertama," kata Pereira.

"Banyak orang bilang Adesanya adalah striker terbaik di UFC saat ini."

Baca Juga: Khamzat Chimaev Kembali Menggila di UFC, Kamaru Usman pun Mulai Melirik

"Tetapi, bagaimana bisa dia menjadi nomor satu kalau dia tidak pernah menjadi juara dunia di striking."

"Saya juara dunia berkali-kali di kickboxing. Jadi, sayalah nomor satu dari segi striking."

"Tetapi, karena ini MMA, saya akan membiarkan penggemar dan media yang menempatkan saya pantas berada di peringkat berapa," tukasnya.

Saking percaya diri dengan kemampuan striking-nya, Pereira siap mengadu keterampilan dengan Adesanya kalau ada kesempatan sekarang juga.

Baca Juga: Tak Ada Ampun, Juara Tinju Tyson Fury Mau Coret Adik dari KK kalau Dikalahkan Youtuber Jake Paul

"Orang bisa bilang Adesanya sekarang lebih unggul daripada saya karena sudah 20 kali bertarung di MMA sedangkan saya baru 4," sambung Pereira.

"Tetapi, situasinya sama saja dulu di Glory. Waktu itu dia juga memiliki jumlah pertarungan yang jauh lebih banyak daripada saya, tetapi kalah dari saya."

"Jadi, dalam posisi saat ini, saya akan siap kalau bertemu lagi dengan dia dan saya akan menang," imbuhnya.

Pereira mencatat dua kemenangan dari dua pertemuannya dengan Adesanya di ajang Glory of Heroes pada 2016 dan 2017.

Kemenangan pertama Pereira atas Adesanya diraih melalui keputusan angka sementara kemenangan keduanya diraih melalui KO.

Baca Juga: Michael Chandler Incar Peluang Kedua Raih Laga Sabuk Juara Kelas Ringan UFC

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Marselino In, Shin Tae-yong Pastikan 4 Pemain Abroad Timnas Indonesia Diijinkan Klub untuk Berlaga di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X