Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antonio Conte Janjikan Dua Hal untuk Penggemar Tottenham Hotspur

By Sandi Lathunusa - Kamis, 4 November 2021 | 07:15 WIB
Pelatih anyar Tottenham Hotspur, Antonio Conte, menjanjikan dua hal untuk para penggemar The Lilywhites.
TWITTER.COM/SPURSOFFICIAL
Pelatih anyar Tottenham Hotspur, Antonio Conte, menjanjikan dua hal untuk para penggemar The Lilywhites.

BOLASPORT.COM - Pelatih anyar Tottenham Hotspur, Antonio Conte, menjanjikan dua hal untuk para penggemar The Lilywhites.

Antonio Conte telah resmi menjadi pelatih anyar Tottenham Hotspur.

Penunjukan Conte ini tak berlangsung lama setelah Tottenham Hotspur memecat Nuno Espirito Santo.

Nuno Espirito Santo dipecat setelah Spurs dipermalukan oleh Manchester United dengan skor 0-3 di Tottenham Hotspur Stadium pada laga pekan ke-10 Liga Inggris.

Akibat rentetan hasil negatif, Spurs berada di peringkat kesembilan klasemen Liga Inggris dengan mengoleksi 15 poin dari 10 laga.

Adapun Conte diikat kontrak oleh Spurs selama dua tahun atau tepatnya hingga 2023.

Spurs sendiri sempat ingin merekrut Conte pada musim panas 2021.

Namun, kesepakatan itu gagal terjadi lantaran adanya perbedaan kebijakan transfer antara Conte dan Spurs.

Baca Juga: Real Madrid vs Shakhtar Donetsk - Situasi Sulit kalau Los Blancos Kalah

Spurs merupakan tim Liga Inggris kedua yang dilatih oleh juru taktik asal Italia itu.

Sebelumnya, Conte pernah melatih Chelsea pada 1 Juli 2016 hingga 13 Juli 2018.

Selama dua musim melatih Chelsea, Conte sukses mempersembahkan trofi Liga Inggris dan Piala FA.

Conte pun menjanjikan dua hal untuk penggemar Spurs.

Pelatih berusia 52 tahun itu berjanji bahwa Spurs akan memainkan sepak bola yang bagus dan menarik untuk para penggemar.

"Menjadi pelatih Tottenham Hotspur adalah kebanggaan besar, kehormatan besar," kata Conte seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Tottenham Hotspur.

Baca Juga: Syarat Berat untuk Barcelona jika Ingin Merekrut Xavi Hernandez Jadi Pelatih Baru

"Filosofi kepelatihan saya sangat sederhana, memainkan sepak bola yang bagus dan sepak bola menarik untuk para penggemar kami, dengan penuh semangat."

"Untuk memiliki tim yang stabil, tidak naik turun."

"Para penggemar layak memiliki tim yang kompetitif dengan keinginan untuk bertarung."

"Saya akan melakukan segalanya untuk mendapatkan dukungan dari para penggemar," tutur Conte melanjutkan.

Baca Juga: Jadi Penerus Lionel Messi, Ansu Fati Akhiri Paceklik Gol Penyerang Barcelona

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Tottenham Hotspur
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Megawati dan Para Jebolan Proliga Jadi Korban, Jadwal Padat Dikritik karena Bikin Pemain Rawan Cedera

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136