Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ikut TC ke Turki, Elkan Baggott Segera ke Indonesia dan Buat KTP

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 6 November 2021 | 18:00 WIB
Aksi Elkan Baggott saat membela Ipswich Town U-18 kontra Southend United, Selasa (3/11/2020).
eadt.co.uk/Ross Halls
Aksi Elkan Baggott saat membela Ipswich Town U-18 kontra Southend United, Selasa (3/11/2020).

BOLASPORT.COM - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, memastikan bahwa Elkan Baggott akan ikut ke Turki untuk menggelar pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia.

Direncanakan Elkan Baggott akan tiba di Indonesia pada 7 November 2021.

Setibanya di Tanah Air, Elkan Baggott akan menjalani beberapa proses adminstrasi salah satunya pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Seperti diketahui, Elkan Baggott saat ini sudah berusia 19 tahun.

Elkan Baggott akan datang ke Indonesia terlebih dahulu pada 7 November 2021,” kata Yunus Nusi di Kantor PSSI, Sudirman, Jakarta Pusat, Sabtu (6/11/2021).

“Dia harus menyelesaikan beberapa administrasi salah satunya pembuatan KTP,” ucap Yunus Nusi menambahkan.

Baca Juga: Surat Permohonan Maaf Elkan Baggott ke PSSI dan Timnas Indonesia

Setelah proses administrasi selesai, Yunus Nusi memastikan bahwa Elkan Baggott masuk ke dalam skuad timnas Indonesia ke Turki.

Nantinya, Elkan Baggott akan menjalani pertandingan FIFA Matchday antara timnas Indonesia melawan Afghanistan di Turki pada 16 November 2021.

Sebelumnya klub Elkan Baggott, Ipswich Town, mempersilahkan Elkan Baggott untuk membela timnas Indonesia saat agenda FIFA Matchday.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tak Panggil Elkan Baggott untuk Piala AFF 2020

Kemungkinan besar setelah pertandingan itu, Elkan Baggott akan meninggalkan TC timnas Indonesia di Turki dan kembali ke Inggris.

Elkan Baggott akan berangkat ke Turki bersama tim pada 10 November untuk pertandingan FIFA Matchday,” ucap Yunus Nusi.

Lebih lanjut Yunus Nusi mengatakan bahwa PSSI juga akan melobi Ipswich Town untuk melepas Elkan Baggott ke timnas Indonesia demi berlaga di Piala AFF 2020.

Baca Juga: Elkan Baggott Cedera Bahu Hingga Tak Bisa Lanjutkan Laga, Comeback ke Timnas Indonesia Terancam Tertunda

Seperti diketahui, Piala AFF 2020 akan digelar pada 5 Desember 2021 sampai 1 Januari 2022 di Singapura.

PSSI sepertinya akan kesulitan untuk mendapatkan izin dari Ipswich Town.

Sebab, Piala AFF bukan agenda FIFA Matchday.

Baca Juga: PSSI: Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia dan Sepertinya Pilih Negara Lain

“Kami akan komunikasikan lagi dengan Ipswich Town untuk memastikan apakah Elkan Baggott bisa membela timnas Indonesia di Piala AFF 2020 atau tidak,” kata Yunus Nusi.

Sementara itu, Elkan Baggott dikabarkan mengalami cedera bahu ketika membela Ipswich Town U-23.

Bek berpostur 194 CM itu terpaksa keluar lebih cepat pada menit ke-32 karena terjatuh usai berduel dengan salah satu pemain Colhester U-23 pada Senin (1/11/2021).

Baca Juga: PSSI Terima Permintaan Maaf Elkan Baggott dan Buka Pintu ke Timnas Indonesia

Sejauh ini belum diketahui bagaimana kondisi terbaru pemain yang lahir di Bangkok, Thailand, itu.

Diharapkan Elkan Baggott bisa sudah pulih dan membela timnas Indonesia melawan Afghanistan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Klasemen Grup F ACL 2 2024/2025 - Persib Raih Kemenangan Perdana tetapi Posisi Puncak Milik Asnawi Dkk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X