BOLASPORT.COM - Laga West Ham United vs Liverpool akan menjadi duel antara dua penyerang paling kontributif di Liga Inggris, yakni Michail Antonio dan Mohamed Salah.
West Ham United dan Liverpool akan saling bertemu pada pekan ke-11 Liga Inggris 2021-2022.
Dalam laga kali ini, West Ham United akan menjadi tuan rumah dengan menjamu Liverpool di London Stadium, Minggu (7/11/2021) waktu setempat atau pukul 23.30 WIB.
Laga antara West Ham United dan Liverpool kali ini akan menjadi duel seru di sektor penyerang.
Pasalnya, kedua tim sama-sama memiliki penyerang paling kontributif di Liga Inggris musim ini.
Baca Juga: West Ham Vs Liverpool - Eks Man United Prediksi The Reds Kesulitan Hadapi The Hammers
Sejauh ini, Mohamed Salah dan Michail Antonio menduduki posisi pertama dan kedua dalam hal kontribusi gol.
Mo Salah berkontribusi dalam 16 gol Liverpool, yakni dengan rincian 10 gol dan 6 assist.
Sementara Antonio berkontribusi dalam sembilan gol dengan rincian enam gol dan tiga assist.
Keduanya akan turun sebagai starter dalam pertandingan kali ini dan diharapkan mampu menjadi penentu kemenangan masing-masing tim.
Akan tetapi, Liverpool tidak akan diperkuat spesialis false nine mereka, Roberto Firmino.
Oleh karena itu, Diogo Jota dipilih Juergen Klopp untuk mendampingi Mo Salah dan Sadio Mane di lini depan.
Di lini tengah, sang kapten, Jordan Henderson, akan berkolaborasi dengan Fabinho dan Alex Oxlade-Chamberlain.
Liverpool masih harus kehilangan Naby Keita yang mengalami cedera hamstring saat melawan Brighton and Hove Albion.
Untuk sektor bek tengah, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, kembali mempercayakan kepada duet andalan The Reds, yakni Virgil van Dijk dan Joel Matip.
Sementara posisi bek kanan-kiri seperti biasa akan diisi oleh Trente Alexander-Arnold dan Andrew Robertson.
Baca Juga: West Ham Vs Liverpool - Cedera Serius, Roberto Firmino Terancam Absen 1 Bulan
Alisson Becker pun juga masih belum tergantikan di bawah mistar gawang Liverpool.
Dari kubu tuan rumah, pelatih West Ham United, David Moyes, akan mengusung skema 4-2-3-1.
Tiga gelandang serang akan dipasang untuk mendukung Antonio di lini depan, yakni Jarrod Bowen, Pablo Fornals, dan Said Benrahma.
Sementara itu, sang kapten, Declan Rice, akan berduet dengan Tomas Soucek di posisi gelandang bertahan.
Di lini pertahanan, kuarten andalan The Hammers, yakni Ben Johnson, Kurt Zouma, Angelo Ogbonna, dan Aaron Cresswell masih tetap dipercaya oleh Moyes.
Baca Juga: Pindah ke Man United, Jadon Sancho Mungkin Lakukan Kesalahan
Keempat bek tersebut nantinya akan membantu Lukasz Fabianski untuk meredam berbagai skema serangan dari Liverpool.
Here's how we're lining up today...@betway | #WHULIV pic.twitter.com/rLXIaXToRo
— West Ham United (@WestHam) November 7, 2021
⭐ ???????????????? ???????????????? ⭐
This is your Reds line-up to face @WestHam today ???? #WHULIV
— Liverpool FC (@LFC) November 7, 2021
Berikut susunan pemain West Ham United vs Liverpool yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Premier League:
West Ham United (4-2-3-1): 1-Lukasz Fabianski; 31-Ben Johnson, 4-Kurt Zouma, 21-Angelo Ogbonna, 3-Aaron Creswell; 28-Tomas Soucek, 41-Declan Rice; 20-Jarrod Bowen, 8-Pablo Fornals, 22-Said Benrahma; 9-Michail Antonio
Pelatih: David Moyes
Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker; 66-Trent Alexander-Arnold, 32-Joel Matip, 4-Virgil van Dijk, 26-Andrew Robertson; 14-Jordan Henderson, 3-Fabinho, 15-Alex Oxlade-Chamberlain; 11-Mohamed Salah, 20-Diogo Jota, 10-Sadio Mane
Pelatih: Juergen Klopp
Wasit: Craig Pawson
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Premier League |
Komentar