Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skuad Persib Libur Total, Marc Klok dkk Diminta Habiskan Waktu dengan Keluarga

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 8 November 2021 | 15:00 WIB
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, sedang menguasai bola dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, sedang menguasai bola dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021.

BOLASPORT.COM - Skuad Persib Bandung diberi jatah waktu libur total setelah merampungkan seri kedua Liga 1 2021.

Para pemain langsung pulang ke Bandung seusai melakoni laga terakhir melawan Persela Lamongan pada Kamis (4/11/2021).

Robert Rene Alberts dan pasukannya tiba di Bandung pada Jumat (5/11/2021) pagi WIB.

Setibanya di Kota Kembang, Robert Rene Alberts selaku pelatih Persib memberikan waktu rehat untuk anak asuhnya.

Baca Juga: Persik Belum Izinkan Satu Pemainnya Gabung Timnas Indonesia

Dia meminta kepada seluruh pemain untuk memanfaatkan waktu luang tersebut dengan berkumpul bersama keluarga.

Hal ini bertujuan agar para pemain bisa mengisi ulang tenaga dan pikiran mereka sebelum menatap rangkaian pertandingan di seri ketiga.

"Kami ingin memberi waktu istirahat kepada para pemain. Mereka butuh istirahat untuk mengisi ulang tenaga dan pikiran mereka dengan lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga," kata Alberts kepada wartawan, Minggu (7/11/2021), dikutip dari Kompas.

Senada dengan Alberts, pelatih fisik Persib Yaya Sunarya mengatakan bahwa libur total merupakan hadiah bagi para pemain yang sudah berjuang selama ini.

Tim berjulukan Maung Bandung itu berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan dan menyapu habis laga seri kedua dengan kemenangan.

"Saya sudah bicara dengan Coach Robert, dan teman-teman pelatih semuanya. Dengan hasil di seri dua ini tentunya menjadi modal buat ke depan," kata Yaya.

Baca Juga: Alasan Utama FK Senica Mau Perpanjang Kontrak Egy Maulana Vikri

"Kita lihat kondisinya setelah latihan. Tentunya dengan jeda satu minggu, kemudian kami siap lagi tidak banyak yang kami buat untuk kondisi fisik," imbuhnya.

Berbeda dengan pemain, Yaya Sunarya dan pelatih lainnya tetap mempersiapkan program untuk menghadapi seri ketiga.

Para pemain memang tidak diberikan latihan khusus selama liburan.

Namun mereka tetap diminta menjaga kondisi fisiknya supaya tidak menurun.

Baca Juga: Penuhi Tuntutan Suporter, Pelatih Madura United Rahmad Darmawan akan Dipecat

Sebab, hal ini berkaitan dengan program latihan yang akan diberikan saat pemain berkumpul kembali.

Adapun belum diketahui secara pasti rencana kapan pemain akan kembali berlatih bersama.

Namun, mereka kemungkinan akan kembali berlatih bersama pekan depan.

"Kita lihat kondisinya setelah latihan. Tentunya dengan jeda satu minggu, kemudian kami siap lagi tidak banyak yang kami buat untuk kondisi fisik," tegas Yaya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Hugo Hardianto Wijaya
Sumber : kompas
REKOMENDASI HARI INI

Striker Vietnam: Timnas Indonesia Kandidat Juara ASEAN Cup 2024 tetapi...

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X